Find Us On Social Media :

Inilah Komponen Peta Dunia Yang Menunjukkan Lokasi Daerah Yang Dipetakan Pada Dearah Yang Lebih Luas

By Moh. Habib Asyhad, Senin, 13 Mei 2024 | 18:17 WIB

Komponen peta dunia yang menunjukkan lokasi daerah yang dipetakan pada daerah yang lebih luas adalah inset.

- Simbol warna

Simbol warna digunakan untuk membedakan ketinggian tempat dan kedalaman laut.

Warna peta digunakan untuk membedakan kenampakan atau objek di permukaan bumi, memberi kualitas atau kuantitas simbol di peta, dan untuk keperluan estetika peta.

Warna simbol dalam peta terdiri atas 8 warna, yakni:

1. Warna hijau menunjukkan suatu daerah yang memiliki ketinggian kurang dari 200 meter.

Biasanya bentuk muka bumi yang terdapat pada ketinggian <200 meter didominasi oleh dataran rendah.

2. Warna hijau muda menunjukkan suatu daerah yang memiliki ketinggian antara 200-400 meter di atas permukaan laut.

3. Warna kuning menunjukkan suatu daerah yang memiliki ketinggian antara 500-1.000 meter di atas permukaan laut.

4. Warna coklat muda menunjukkan daerah yang mempunyai ketinggian antara 1000-1.500 meter di atas permukaan air laut.

5. Warna coklat menunjukkan daerah yang mempunyai ketinggian lebih dari 1.500 meter di atas permukaan air laut.

6. Warna biru menunjukkan warna kenampakan perairan. Warna biru keputihan menunjukkan wilayah perairan yang kedalamannya kurang dari 200 meter.

7. Warna biru muda menunjukkan wilayah perairan laut yang mempunyai kedalaman antara 200-2.000 meter.