Find Us On Social Media :

Uraikan Arti Penting Peristiwa Perumusan Naskah Proklamasi Bagi Kehidupan Bangsa Indonesia

By Moh. Habib Asyhad, Rabu, 20 Maret 2024 | 16:17 WIB

Artikel ini akan uraikan arti penting peristiwa perumusan naskah proklamasi bagi kehidupan bangsa Indonesia.

Intisari-Online.com - Proklamasi Kemerdekaan Indonesia tak datang dari ruang kosong.

Ia membutuhkan proses yang panjang, penuh pengorbanan, juga melewati fase-fase perumusan.

Artikel ini akan uraikan arti penting peristiwa perumusan naskah proklamasi bagi kehidupan bangsa Indonesia.

Menurut situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, peristiwa proklamasi kemerdekaan NKRI berlangsung singkat.

Soekarno membacakan proklamasi kemerdekaan didampingi Moh. Hatta di Jl. Pegangsaan Timur 56 Jakarta pada hari Jumat, 17 Agustus 1945 jam 10.00 WIB.

Pembacaan Proklamasi dilanjutkan dengan pengibaran bendera Sang Saka Merah Putih oleh Pemuda Suhud dan eks Shudancho Latif Hendraningrat.

Acara itu kemudian diakhiri dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya.

Walaupun singkat, peristiwa proklamasi kemerdekaan mengandung arti sangat penting dan membawa perubahan sangat besar dalam kehidupan bangsa Indonesia, yaitu:

1. Proklamasi merupakan puncak perjuangan bangsa Indonesia untuk mencapai kemerdekaannya.

2. Dengan proklamasi berarti bangsa Indonesia mendapat kebebasan untuk menentukan nasibnya sendiri sebagai bangsa yang berdaulat.

3. Proklamasi merupakan jembatan emas untuk menuju masyarakat yang adil dan makmur.

Baca Juga: Mengapa Proklamasi Kemerdekaan Indonesia Dianggap Sebagai Momen Penting dalam Sejarah Bangsa Indonesia?