Penulis
Intisari-Online.com -"Selamat Natal", begitulah cara orang-orang Indonesia mengirimkan ucapan selamat Natal.
Lalu bagaimana ucapan selamat Natal dalam berbagai bahasa dan dialek?
Biasanya orang-rang Amerika akan mengucapkan "Merry Christmas" saat Natal tiba.
Lalu orang-orang Prancis akan mengatakan "Joyeux Noël", sementara orang-orang Cina bilang "圣诞快乐".
Ada juga orang Jerman yang bilang "Frohliche Weihnachten".
Lalu bagaimana dengan yang lain?
1. Nollaig Shona Dhuit!
Beginilah cara orang Irlandia mengucapkan selamat Natal.
2. Feliz Natal/ Boas Festas!
Ucapan ini keluar dari mulut orang-orang di negara berbahasa Portugis.
Dari Brazil di Amerika Selatan sampai ke Timor Leste di Indonesia.
Di Portugal dan di beberapa negara di Afrika yang menggunakan bahasa Portugis, mereka mengucapkan Boas Festas!
3. Feliz Navidad!
Ucapan ini muncul dari mulut orang-orang di:
-Semenanjung Iberia, termasuk Spanyol dan Gibraltar
- Meksiko dan Amerika Tengah, termasuk Kosta Rika, El Salvador, Guatemala, Honduras, Nikaragua, dan Panama
- Amerika Selatan, termasuk Argentina, Bolivia, Chili, Kolombia, Ekuador, Paraguay, Peru, Uruguay dan Venezuela.
4. Joyeux Noël!
Ini adalah ucapan Natal khas orang-orang yang berbahasa Prancis.
-Perancis dan Kanada.
- Burkina Faso, Burundi, and Kamerun, Chad, Kongo, Côte d'Ivoire, Madagaskar, atau Togo.
5. Zalig Kerstfeest!
Ini ucapan Natal bahasa Belanda. Yang menuturkan:
- Di Belgia, Zalig Kerstfeest adalah salam yang tepat diucapkan kepada siapa pun.
- Di Belanda, Anda mempunyai beberapa pilihan. Bisa dengan "Prettige Kerstdagen," "Vrolijk Kerstfeest en een Gelukkig Nieuwjaar," dan "Zalig Kerstfeest!"
6. Fröhliche Weihnachten!
Ucapan ini biasa muncul dari mulut orang-orangLiechtenstein.
Di Swiss, ada sedikit variasi, menjadi "Fröhlichi Wiehnacht!"
Sementara diAustria, Anda dapat mengucapkannya dengan lebih sederhana: "Frohe Weihnachten."
7. Buon Natale!
Ini adalah ucapan Natal dalam bahasa Italia.
Anda juga bisa menemukannya pada sebagian masyarakatdi San Marino dan di Libya.
8. Milad Mubarak!
Tentu saja ini berasal dari bahasa Arab dan ucapan Natal itu akan diucapkan oleh mereka yang berbahasa Arab, dari Mesir hingga Tunisia.
9. Bara Din Mubarrak Ho!
Yup, ini ucapan Natal dalam bahasa Hindi, India.
10. Mo'adim Lesimkha!
Itu ucapan Natalnya orang-orang Israel.
11. Gëzuar Krishlindjet!
Itu adalah cara orang-orang Albania mengucapkan selamat Natal.
12.Eftihismena Christougenna!
Begitulah cara orang-orang Yunani mengucapkan Natal.
13. Sretan Bozic!
Itu dari Kroasia.
- Di Republik Ceko, ucapkan "Vesele Vanoce!"
- Di Serbia "Hristos se rodi! Srecan Božic"
- Di Slovenia, "Srecen bozic,"
- Di Bosnia serta Herzegovina, "Sretam Bozic, Hristos se Rodi!"
14. Merii Kurisumasu!
Itu caranya orang Jepang.
- Di Hong Kong, ucapkan "Sing dan fiy loc"
- Di Korea ucapkan "Sung Tan Chuk Ha"
- Di Cina biasa bilang "Kung His Hsin Nien Bing Chu Shen Tan"
- Vietnam "Chuc Mung Giang Sinh"
- Thailand "Sawasdee Pee Mai"
Itulah 14 ucapan selamat Natal dalam berbagai bahasa dan dialek.