Find Us On Social Media :

Peristiwa Intifada Pertama 9 Desember 1987, Ketika Palestina Mulai Melawan Pendudukan Israel

By Moh. Habib Asyhad, Sabtu, 9 Desember 2023 | 17:44 WIB

Peristiwa gerakan Intifada Pertama, ketika warga Palestina mulai melawan pendudukan Israel di Tepi Barat dan Jalur Gaza.

Intisari-Online.com - Sejarah perlawanan Palestina terhadap pendudukan Israel berlangsung cukup lama.

Yang paling diingat tentu saja peristiwa Intifada pertama yang terjadi pada 9 Desember 1987.

Itu adalah waktu di mana Palestina mulai melawan pendudukan Israel di Tepi Barat dan Jalur Gaza.

Gerakan Intifada Palestina terjadi dua kali.

Intifada Pertama berlangsung sejak Desember 1987 hingga 1991, sementara Intifada Kedua sejak awal 2000-an.

Terkait Intifada Pertama, ada juga yang bilan, gerakan itu baru berakhir pada September 1993, ketika ditandatangani Perjanjian Oslo antara Israel dan Palestina.

Dilansir dari Kompas.com, Intifada Pertama disebabkan oleh kekesalan rakyat Palestina atas pendudukan militer Israel di Tepi Barat dan Jalur Gaza.

Pendudukan Israel di dua wilayah tersebut telah berlangsung 20 tahun, sejak kemenangan Israel dalam Perang Enam Hari (1967).

Selama itu, terjadi perampasan tanah dan pembangunan permukiman di Tepi Barat dan Jalur Gaza oleh Israel secara intensif.

Masuk 1987, sekitar 2.000 pemukim Israel telah menduduki 40 persen wilayah Jalur Gaza.

Sedangkan 650.000 orang Palestina yang terus didesak, menghuni 60 persen sisanya, menjadikan Jalur Gaza yang dihuni orang Palestina sebagai salah satu wilayah terpadat di muka bumi.

Orang-orang Palestina juga harus hidup di bawah pengawasan karena ekspresi nasionalisme Palestina dalam bentu apapun dilarang, termasuk penggunaan bendera Palestina.