Find Us On Social Media :

Jadi Salah Satu Unsur Penting Dalam Kajian, Dimensi Waktu Dalam Sejarah Disebut...

By Moh. Habib Asyhad, Rabu, 6 Desember 2023 | 10:17 WIB

Sejarah adalah kajian tentang manusia dalam dimensi ruang dan waktu. Dimensi waktu dalam sejarah disebut dimensi temporal.

Intisari-Online.com - Salah satu dimensi terpenting dalam sejarah adalah dimensi waktu.

Dimensi waktu dalam sejarah disebut dimensi temporal.

Apa itu dimensi temporal atau dimensi waktu?

Sejarah adalah upaya mempelajari manusia yang bergerak atau terikat dalam ruang dan waktu.

Itulah kenapa setiap peristiwa sejarah tidak bisa dilepaskan dari dimensi waktu dan dimensi ruang.

Lalu mengapa dimensi waktu dalam sejarah disebut dimensi temporal?

Temporal berarti berhubungan dengan waktu, begitu tulsi Kamus Besar Bahasa Indonesoa.

Karena itulah dimensi waktu dalam sejarah disebut juga dimensi temporal.

Dimensi waktu atau dimensi temporal adalah masa terjadinya sebuah peristiwa sejarah.

Salah satu unsur penting dalam peristiwa sejarah adalah waktu karena manusia dalam kehidupannya tidak dapat melepaskan diri dari keberadaan unsur waktu yang melingkupinya.

Selain itu, waktu merupakan penanda sejarah yang unik, karena peristiwa sejarah hanya terjadi satu kali.

Meski ada peristiwa sejarah yang berulang dalam pola yang sama, tetapi konteks waktunya pasti berbeda.