Find Us On Social Media :

Terungkap Isi Peristiwa Pertemuan AHY Dan Puan Maharani, Hutan Kota Senayan Jadi Saksinya

By Moh. Habib Asyhad, Senin, 19 Juni 2023 | 12:49 WIB

Pertemuan AHY dan Puan Maharani lebih banyak membahas soal Pemilu 2024, termasuk pemilu legislatif dan Pilpres 2024/

Pertemuan AHY dan Puan Maharani lebih banyak membahas soal Pemilu 2024, termasuk pemilu legislatif dan Pilpres 2024/

Intisari-Online.com - Hutan Kota Senayan yang berada kompleks Gelora Utama Bung Karno Jakarta menjadi saksi pertemuan Puan Maharani dan Agus Harimurti Yudhoyono.

Pertemuan Ketua Umum Partai Demokrat dan Ketua DPP PDI Perjuangan itu menjadi pertemuan politik terpanas pekan ini.

Pertemuan tersebut terjadi pada Minggu pagi, 18 Juni 2023.

Pertemuan tersebut berlangsung selama kurang lebih satu jam.

Pertemuan kedua tokoh yang berlangsung secara tertutup itu ditemani masing-masing kader partainya.

Baik Puan dan AHY sama-sama membeberkan hasil pertemuannya.

"Tentu saja apa yang dibicarakan, sebelum Pileg, Pilpres, dan pasca-Pileg dan pasca-Pilpres. Bagaimana posisi kami PDI Perjuangan dan Partai Demokrat," kata Puan dalam konferensi pers.

Puan juga menekankan poin penting pertemuan dirinya dengan AHY adalah untuk menyepakati agar Pemilu berjalan damai dan gembira.

Selain itu, kata Puan, silaturahmi antar partai juga harus terus berjalan baik.

"Yang bisa saya sampaikan di sini adalah kami berdua menyepakati bahwa pemilu harus berjalan secara damai, silaturahmi harus tetap dilaksanakan, pesta demokrasi ini harus bisa membawa suasana sejuk, adem, ayem, gembira bagi seluruh rakyat Indonesia," tuturnya.

"Dan pemimpin yang nanti dipilih oleh rakyat kita sama-sama disepakati bahwa itulah pemimpin yang nantinya sudah menjadi pilihan rakyat yang akan kita sama-sama hormati dan hargai," Puan menambahkan.