Find Us On Social Media :

Sosok Jing Ke, Tokoh Utama Film Hero yang Berusaha Membunuh Kaisar China Pertama Tapi Gagal

By Mentari DP, Senin, 6 Maret 2023 | 08:30 WIB

Film Hero dan sosok Jing Ke, seorang pendekar yang berupaya membunuh Kaisar China.

Intisari-Online.com - Film 'Hero' akan tayang pada Selasa (7/3/2023) dini hari pukul 00.00 WIB di Indosiar.

Ini merupakan film China yang disutradarai oleh Zhang Yimou pada tahun 2002.

Diperankan oleh Jet Li, Tony Leung, dan Maggie Cheung, film ini berlatarkan sekitar 230 SM selama periode Negara-Negara Berperang China.

Saat itu, negara China dibagi menjadi tujuh wilayah dan masing-masing dari mereka saling bertikai.

Mereka saling bersaing untuk mendapatkan supremasi.

Lalu Raja Zheng dari negara bagian Qin berhasil mengalahkan enam wilayah lainnya dalam serangkaian serangan brutal dan menyatukan China untuk pertama kalinya.

Meski begitu, Raja Zhenn dikenal sebagai seorang raja yang jahat.

Dan jalan cerita utama film ini adalah bagaimana seorang pendekar pedang mempersiapkan diri untuk membunuh Raja Zheng, yang kemudian menjadi Qin Shi Huang, kaisar pertama Dinasti Qin.

Diperankan oleh Jet Li dengan nama Nameless, sosok asli dari pendekar pedang itu adalah Jing Ke.

Dilansir dari scmp.com pada Senin (6/3/2023), untuk membunuh Raja Zheng, dia berusaha untuk mendekati tentara Qin.

Pada 228 SM, tentara Qin sudah berada di ibu kota Zhao Handan, salah satu negara bagian di China saat itu.

Baca Juga: Film The Ring: Kisah Cinta Tragis Samurai Jepang dengan Gadis Pelayan