Find Us On Social Media :

Peristiwa Pengulangan Berhentinya Trem sebagai Moda Transportasi Umum

By Muflika Nur Fuaddah, Kamis, 9 Februari 2023 | 17:32 WIB

(Ilustrasi) Kehadiran trem di Batavia atau jakarta termasuk paling awal yang ada di kawasan Asia.

Intisari-Online.com - Adakah peristiwa pengulangan yang terkait dengan berhentinya trem sebagai salah satu moda transportasi umum apabila kalian hubungkan dengan kejadian pada masa kini terkait dengan nasib dari moda transportasi umum?

Jelaskan sesuai dengan kondisi penggunaan moda transportasi umum di daerah kalian!

Kehadiran trem di Batavia atau jakarta termasuk paling awal yang ada di kawasan Asia.

Pada waktu itu trem masih jarang terlihat dan digunakan di kota-kota Eropa.

Trem merupakan moda transportasi umum yang pernah ada di Indonesia, namun sayangnya sudah tidak digunakan lagi saat ini.

Trem adalah angkutan massal pertama yang ada di Jakarta, dioperasikan mulai 1869 silam.

Selain di Batavia, trem juga dioperasikan di Surabaya. Bentuk dari trem sendiri hampir mirip dengan kereta api dan memiliki gerbong.

Namun, bedanya, gerbong pada trem tidak sama banyaknya dengan yang ada di kereta api.

Biasanya, di dalam satu gerbong trem maksimal hanya ada dua gerbong untuk penumpang.

Trem dihapus di era Presiden Sukarno, alasan pada saat itu adalah tidak cocok sebagai transportasi yang ada di kota besar dan ada pula sentimen terhadap warisan Belanda.

Baca Juga: Jelaskan Perkembangan Trem pada Masa Pemerintah Belanda hingga Masa Sekarang!