Fakta Lembuswana, Hewan Mitologi yang Menjadi Simbol Kerajaan Kutai

Mentari DP

Penulis

Fakta Lembuswana, hewan mitologi yang menjadi simbol Kerajaan Kutai.

Intisari-Online.com - Kerajaan Kutai merupakan kerajaan Hindu tertua di Indonesia yangmenjadi cikal bakal kerajaan-kerajaan Hindu Buddha di Indonesia.

Kerajaan ini didirikan sekitar abad ke-4 atau pada tahun 400 M.

Kerajaan Kutaiterletak diSungai Muara Kaman, Kalimantan Timur.

Sebagai salah satu kerajaan besar pada masanya, tidak heran ada banyak fakta-fakta menarik tentang Kerajaan Kutai.

Salah satunya terkait Lembuswana.

Dilansir dari kompas.com pada Sabtu (4/2/2023), Lembuswana adalah hewan mitologi rakyat Kutai yang hidup sejak zaman Kerajaan Kutai.

Lembuswana juga menjadi lambang Kerajaan Kutai hingga Kesultanan Kutai Kertanegara.

Hingga kini, legendaLembuswana masih terus hidup di Kutai Kertanegara dan diyakini sebagai penguasa Sungai Mahakam yang tinggal di dasar sungai ini.

Ini 3 faktaLembuswana.

1.TubuhLembuswana terdiri dari campuran berbagai jenis hewan

KononLembuswana berbadan lembu, berkepala singa, memiliki belalai seperti gajah, bersayap seperti burung garuda, bersisik seperti naga, bertanduk seperi sapi, berekor panjang seperti singa, bertelinga seperti rusa, berjenggot seperti kambing, dan bertaji seperti ayam.

Baca Juga: Ketopong, Mahkota Sultan yang Menjadi Peninggalan Kerajaan Kutai

2. Kendaraan Raja Mulawarman

Lembuswana merupakan kendaraan bagi Batara Guru dan juga kendaraan spritual bagi Raja Mulawarmab, raja terbesar Kerajaan Kutai.

DiyakiniLembuswana bisa terbang dengan kecepatan super kilat.

3. FilosofiLembuswana

Falsapah yang mengiringi kisahLembuswana ini adalah "paksi liman gangga yaksa".

Di mana artinya seyogyanya seseorang memiliki sifat-sifat mulia pengayom rakyat.

Hewan mitologi ini diyakini punya kekuatan super dan bisa hidup di darat, air, dan udara.

Mahkota di kepalanya melambangkan kekuasaan atau raja.

Sedangkan belalainya menggambarkan Dewa Ganesha yang merupakan dewa kecerdasan.

Itulah fakta-faktaLembuswana, hewan mitologi yang juga merupakan simbol Kerajaan Kutai.

Baca Juga: Jadi Latar FilmLittle Big Soldier,Begini Sejarah Periode Tiga Kerajaan China

Artikel Terkait