Kumpulan Soal TWK Sejarah CPNS dan Kunci Jawabannya (Bagian 4)

Muflika Nur Fuaddah

Penulis

Soal TWK Sejarah: Kumpulan Latihan dan Kunci Jawaban

Intisari-Online.com-Apakah Anda sedang mencari kumpulansoal TWK Sejarah?

Soal TWK Sejarahdapat mencakup banyak pembahasan.

Namun sebelum mengetahui berbagaisoal TWK Sejarah, Anda harus tahu bahwaTWK dimaksudkan untuk menilai penguasaan pengetahuan dan kemampuan mengimplementasikan nasionalisme, integritas, bela negara, pilar negara, bahasa Indonesia, Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan NKRI.

Berikut Contoh Soal TWK Sejarah Indonesia dan Pembahasannya:

21. Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional, Iman Pambagyo mengatakan perang dagang yang terjadi antara Amerika Serikat (AS) dengan China sejak 6 Juli lalu juga memiliki dampak positif bagi Indonesia. Dampak positif yang dimaksud adalah sebagai berikut, kecuali ...

A. Terjadi Trade Diversion yang bisa diminimalkan IndonesiaB. Indonesia punya potensi untuk mengekspor barang ke kedua negara itu. Indonesia bisa jadinegara ketiga yang "mengambil jatah" ekspor China dan AmerikaC. Menurunnya ekspor bahan baku atau bahan penolong Indonesia ke China dan AmerikaD. Produk ekspor Indonesia menjadi lebih bersaing karena barang asal China sedang terkena tarifPresiden AS Donald Trump.E. Naiknya nilai ekspor Indonesia.

Jawaban:A. Terjadi Trade Diversion yang bisa diminimalkan Indonesia

22. Sikap dan peran Indonesia atas krisis rohingya di Myanmar:

(1) Presiden Joko Widodo mengutus Menteri Luar Negeri Retno Marsudi untuk datang langsung ke Myanmar

(2) Menteri Luar Negeri Indonesia, Retno Marsudi, meresmikan aliansi lembaga swadayamasyarakat yang bergerak di bidang kemanusiaan untuk membantu krisis humaniter terhadap etnis Rohingya dan warga sipil terdampak konflik di Rakhine, Myanmar

(3) Pemerintah Indonesia mengungkap bahwa saat ini tengah mengembangkan proyek pembangunanfasilitas pendidikan dan kesehatan untuk etnis Rohingya dan warga sipil terdampak konflik di Rakhine, Myanmar

Baca Juga: Kumpulan Soal TWK Sejarah CPNS dan Kunci Jawabannya (Bagian 3)

(4) Kwartir Nasional Gerakan Pramuka mengirim hewan kurban berupa sapi dan kambing kepada warga Rohingya, Myanmar, saat Idul Adha 1438 Hijriah, Jumat 1 September 2017. Pengiriman langsung dipimpin oleh Andalan Nasional Kwarnas Gerakan Pramuka Bidang Pengabdian Masyarakat dan Siaga Bencana Eko Sulistio

(5) Indonesia terus berupaya menyelesaikan konflik yang menimpa warga Rohingya di Rakhine State, Myanmar Berdasarkan informasi diatas, Upaya normatif yang dilakukan Indonesia ditunjukan pada nomor ...

A. 1B. 2C. 3D. 4E. 5

Jawaban:E. 5

23. Di Kalimantan Tengah, selain etnis Dayak (dengan berbagai sub etnis dan percabangan suku bangsa di dalamnya_ yang merupakan penduduk asli, terdapat pula berbagai etnis lain dari luar Kalimantan, seperti etnis Jawa, Madura, Bugis, Melayu, Sumatera, Bali, dan sebagainya.

Dalam sejarah masyarakat dan masalah etnisitas di Kalteg sebenarnya hubungan antar etnis berlangsung dengan baik.

Etnik yang satu dengan etnik lainnya terjadi bembaruan yang wajar dan saling menghargai.

Bahkan, perkawinan antar etnik pun sudah biasa dijumpai dalam kehidupan masyarakat di Kalteng.

Akan tetapi, khusus hubungan antara etnik Dayak dengan etnik Madura ada kecenderungan memperlihatkan sesuatu yang berbeda jika dibandingkan dengan hubungan antara Dayak dengan etnik-etnik lainnya.

Dengan kata lain, antara kedua etnik ini (Dayak-Madura) menyimpan stereotipe etnik atau budaya yang justru cenderung saling merenggangkan hubungan sosial anatra keduanya.

Menurut Charles Horton Cooley, kelompok primer sangat penting peranannya dalam menentukan kepribadian manusia.

Baca Juga: Kumpulan Soal TWK Sejarah CPNS dan Kunci Jawabannya (Bagian 1)

Yang terdapat di kelompok primer inilah manusia belajar mengenal kasih sayang, kebebasan, keadilan, fan play, persamaan, patuh kepada orang tua dan keluarganya, serta kesediaan berkorban demi membela yang dianggap keluarga.

Kebhinekan merupakan manifestasi simbol dari karakteristik suku-suku yang ada di Indonesia. Apa nama lain ”pemahaman budaya/suku” dari kutipan narasi diatas ..

A. EtnosentrismeB. PrimodialismeC. KosmopolitanismeD. ChauvinismeE. Cultural lag

Jawaban:B. Primodialisme

24. Contoh, tayangan situs-situs porno saat ini banyak dikonsumsi oleh siapa saja, termasuk anak-anak di bawah umur.

Hal ini merupakan ancaman yang membahayakan bagi peradaban manusia.

Bukan kemajuan yang terjadi, melainkan kehancuran moral yang akan terbukti.

Memang, tanpa teknologi, perubahan sosial masyarakt akan berjalan lambat, tapi bila tidak dilandasi kekuatan moral dan spiritual, kemajuan teknologi akan mempercepat kehancuran budaya.

Bukan melahirkan manusia beradab, tapi akan memunculkan manusia biadab.

Bentuk contoh diatas selaras dengan apa yang disebut ....

A. EtnosentrismeB. PrimodialismeC. KosmopolitanismeD. ChauvinismeE. Cultural lag

Baca Juga: Kumpulan Soal TWK Sejarah CPNS dan Kunci Jawabannya (Bagian 2)

Jawaban:E. Cultural lag

25. Italia adalah negara yang mempunyai banyak sejarah yang unik sebagai negara tolak uku fashion dunia dan juga sebagai pelopor berbagai nama parfum ternama.

Negara italia ini dahulu pernah dipimpin oleh B. Mussolini yang beranggapan negara lain adalah negara yang tidak kreatif dan peniru sehingga dengan pemahaman tersebut B. Mussolini dikenal memiliki paham yang kaku dan sombong sehingga menyebabkan ketegangan antar negara.

Uraian diatas mencerminkan pemahaman apa yang disebut ....A. EtnosentrismeB. PrimodialismeC. KosmopolitanismeD. ChauvinismeE. Cultural lag

Jawaban:D. Chauvinisme

Baca Juga: Kumpulan Soal TWK Sejarah CPNS dan Kunci Jawabannya (Bagian 3)

(*)

Artikel Terkait