Find Us On Social Media :

Konspirasi Renyin: Pembalasan Dendam 16 Gundik yang 'Diperah Darahnya' oleh Kaisar

By Muflika Nur Fuaddah, Sabtu, 14 Januari 2023 | 18:32 WIB

Konspirasi Renyin: Pembalasan Dendam Gundik-gundik yang 'Diperah'

Baca Juga: Gundik dalam Barak Militer dan Serdadu Afrika yang Paling Berdaya Tahan

Sanksi lain yang diperlakukan yakni pemberhentian dari jabatannya.

Jiajing dikenal sebagai kaisar brutal yang juga mencoba-coba Taoisme hingga alkimia untuk mendapatkan ramuan keabadian yang legendaris.

Kekejaman Jiajing dan pencariannya akan ramuan kehidupan abadi bahkan memicu Plot Renyin.

Plot Renyin

Plot Renyin terjadi pada tahun 1542, dan melibatkan 16 wanita istana atau gundik yang mencoba mengambil nyawa Jiajing.

Nama plot ini berasal dari tahun renyin, yaitu tahun ke-39 dalam siklus sexageary yang digunakan di China dan peradaban Asia Timur lainnya.

Menurut beberapa sumber, untuk mencari ramuan keabadian kaisar juga mengumpulkan darah menstruasi perawan perempuan dan menggunakannya untuk membuat zat yang disebut 'timbal merah', yang ia konsumsi.

Banyak gadis berusia 13-14 tahun 'dipelihara' untuk diperah guna ramuan keji ini.

Para gadis-gadis ini hanya diberi makan daun murbei dan air hujan, karena Kaisar percaya ini dapat menjaga kemurnian zatnya.

Para wanita muda dipukuli, kelaparan dan jika mereka jatuh sakit mereka dibuang.