Fadia Cedera, Pasangan Apriyani/Fadia Mundur dari Malaysia Open 2023

Mentari DP

Penulis

Ganda Putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Intisari-Online.com - NamaSiti Fadia Silva Ramadhanti atau yang akrab disapa Fadia mendadak menjadi trending topic di media sosial Twitter.

Fadia merupakan atlet bulu tangkis Indonesiayang menjadi Ganda Putri Indonesia bersamaApriyani Rahayu.

Saat ini,Ganda Putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhantiberada diranking 11 dalam BWF.

Keduanya saat ini sedang ikut serta dalamMalaysia Open 2023.

Hari ini, Sabtu (14/1/2023), pasanganApriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menantangunggulan pertama asal China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan.

Akan tetapi dalam babak semifinalMalaysia Open 2023 yang digelar di Lapangan 1 Axiata Arena, Kuala Lumpur, pasangan Ganda Putri Indonesia ini harus mundur.

Pada babak pertama, pasangan Apriyani/Fadia kalah dengan skor 9-21.

Namun baru memasuki babak kedua dengan skor ketinggalan 0-2, Apriyani/Fadia memutuskan untuk mundur dari babak semifinal Malaysia Open 2023.

Hal ini dikarenakan Fadia mengalami cedera pada kakinya.

Dalam pertandingan itu, terlihat bahwa Fadia salah mendarat.

Baca Juga: Indonesia JuaraPiala Thomas 2020 Tapi Bendera Merah Putih Malah Tidak Bisa Dikibarkan, Rupanya Indonesia Sedang Dihukum Karena Lakukan Pelanggaran Ini

Fadiasempat menjalani perawatan di pinggir lapangan lalu memutuskan untuk tampil kembali.

Namun sepertinya cederanya cukup besar, sehingga Fadia tidak bisa menahan sakit.

Pada akhirnya, pasangan Ganda Putri Indonesia ini memutuskan untuk mundur.

Padahal pasangan Apriyani/Fadia merupakan juara bertahan.

Ya, keduanya merupakan pemenang Malaysia Open 2022.

Sama seperti tahun lalu, diMalaysia Open 2023 ini juga,Apriyani/Fadia tampil mengesankan dengan mengalahkan unggulan-unggulan.

Salah satunya berhasil mengalahkan pasangan asal Korea Selatan,Kim So-yeong/Kong Hee-yong.

Apriyani/Fadia menang dengan dua gim langsung, 22-20 dan 21-15.

Tim bulutangkis Indonesia sendiri belum mengonfirmasi bagaimana cedera yang dialami Fadia.

Tapi Fadia terlihat meninggalkan lapangan pertandingan dengan kursi roda.

Dia juga tampak menangis dan dipeluk oleh rekannya, Apriyani.

Semoga cepat sembuh Fadia!

Baca Juga: Film Bombshell: Keberanian Para Wanita Bongkar Skandal Bos Mereka diStasiun TV Terkenal

Artikel Terkait