Menjulang di Atas Awan, Inilah 10 Gunung Tertinggi di Indonesia!

K. Tatik Wardayati

Penulis

Gunung Semeru meletus dan legenda Gunung Semeru.

Intisari-Online.com – Bertepatan dengan satu tahun sejak terjadi bencana erupsi gunung Semeru 4 Desember 2021, gunung yang letaknya di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur ini kembali mengalami erupsi, Minggu (4/12/2022).

Mengutip dari Kompas.com, awan panas guguran (APG) meluncur dari puncak kawah Jonggring saloko sejauh tujuh kilometer ke arah tenggara dan selatan.

Erupsi gunung Semeru juga meluncurkan kolom abu berwarna kelabu dari puncak kawah dengan intensitas sedang hingga tebal setinggi 1,5 kilometer dari puncak kawah pukul 02.56.

Menjulang tinggi di atas kita, gunung Semeru menjadi salah satu pegunungan megah di Indonesia yang sungguh menakjubkan.

Apakah Gunung Semeru ini menjadi salah satu gunung tertinggi di Indonesia?

Dari puncak gunung berapi hingga tebing Papua, inilah 10 gunung tertinggi di Indonesia, yang mungkin belum pernah Anda dengar sebelumnya.

Dalam urutan terbalik, inilah 10 gunung tertinggi di Indonesia.

10. Gunung Slamet

Gunung Slamet terletak di Jawa Tengah, gunung berapi strato yang cantik ini memiliki ketinggian 3.428 mdpl.

Gunung Slamet tetap aktif hingga hari ini, dan terakhir meletus pada September 2014

Gunung ini memiliki 4 kawah di puncaknya.

Baca Juga: Kini Statusnya Jadi Awas, Begini Sejarah Pendakian Pertama Gunung Semeru

9. Gunung Rantekambola

Gunung Rantekambola merupakan gunung tertinggi kedua di Sulawesi, dengan tinggi 3.455 mdpl dan benar-benar merupakan suguhan alam yang menarik.

8. Gunung Rantemario

Gunung Rantemario terletak di pegunungan Latimojong Sulawesi Selatan.

Gunung ini berdiri di ketinggian 3.478 mdpl yang mengesankan, dengan dikelilingi hutan hijau subur.

7. Gunung Sanggar

Gunung Sanggar merupakan gunung tertinggi kedua di Nusa Tenggara Barat, dengan ketinggian 3.564 mdpl.

Gunung ini masih berada di guguran pegunungan Rinjani dengan keindahan alam yang masih terjaga, namun belum banyak orang yang datang ke gunung ini.

6. Gunung Semeru

Juga dikenal sebagai Mahameru, yang merupakan ‘paku bumi’ pulau Jawa, dengan kawah yang bernama Jonggring Saloko.

Gunung ini diyakini oleh umat Hindu sebagai tempat tinggal para Dewa.

Baca Juga: Walau Tumbalkan 100.000 Nyawa Manusia Jadi Korbannya, Keganasan Letusan Gunung Berapi di Indonesia Ini Justru Memberikan Dampak Baik Bagi Planet Bumi, Ini Alasannya!

Merupakan gunung berapi tertinggi di Jawa, letaknya di Jawa Timur, tepatnya membentang di dua Kabupaten yakni Malang dan Lumajang.

Gunung Semeru merupakan gunung berapi yang aktif dan baru saja mengalami erupsi, gunung ini mencapai tinggi 3.676 mdpl.

Gunung Semeru masuk ke dalam wilayah Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, dan merupakan objek wisata favorit di Jawa Timur.

Di sekeliling gunung Semeru terdapat hutan cemara, hutan pinus, Danau Ranu Kumbolo, dan perbukitan yang banyak ditumbuhi bunga Edelweis.

5. Gunung Rinjani

Merupakan tantangan populer bagi banyak pendaki gunung, Gunung rinjani ini terletak di Kabupaten Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat.

Gunung berapi ini menjulang setinggi 3.726 mdpl, memiliki danau kawah berwarna biru yang menjadi daya tarik wisatawan.

Danau tersebut berada di ketinggian 2.000 mdpl, dalam kaldera yang disebut Segara Anak.

4. Gunung Kerinci

Gunung Kerinci terletak di Jambi, Sumatera, dengan ketinggian 3.805 mdpl, merupakan gunung berapi paling tinggi di Indonesia, dan termasuk gunung berapi aktif.

Baca Juga: Misteri Awan Hitam Misterius yang Sebabkan Bencana Global pada 536 M dan 18 Bulan dalam Kegelapan, Benarkah Karena Letusan Gunung Berapi yang Debu Vulkaniknya Menyebar ke Seluruh Dunia?

Gunung Kerinci termasuk dalam Taman Nasional Kerinci Seblat, rumah bagi Harimau dan Badak Sumatera yang terancam punah.

3. Puncak Trikora

Berada di peringkat ketiga gunung tertinggi di Indonesia, Gunung Puncak Trikora ini berada di wilayah Papua Barat.

Gunung Puncak Trikora berada di ketinggian 4.750 mdpl, sebelumnya dikenal dengan sebutan Gunung Wilhelmina.

Gunung ini memiliki beberapa kawasan hutan seperti Hutan Montane, Hutan Ericaceous, dan Hutan Dipterokarp Atas.

Sementara, titik awal pendakian gunung ini adalah di kota Dani di Lembah Baliem Wamena.

2. Puncak Mandala

Gunung tertinggi di Indonesia yang kedua adalah Gunung Puncak Mandala, yang terletak di Kabupaten Bintang, di Tanah Papua.

Ketinggian Gunung Puncak Mandala ini 4.760 mdpl, ini dulunya memiliki gletser di puncaknya, tetapi seiring waktu itu memudar.

Nama lain dari Gunung Puncak Mandala ini adalah Juliana Top atau Puncak Juliana yang terkenal saat penjajahan Belanda.

Baca Juga: Berjarak Lebih dari 4000 Km, Siapa Sangka Letusan Gunung Berapi di Indonesia Ini Diklaim Jadi Pemicu Runtuhnya Kekaisaran China, Bukan Tambora atau Krakatau?

1. Gunung Carstenz

Dengan ketinggian 4.884 mdpl, Gunung Carstensz di Papua ini merupakan gunung tertinggi di Indonesia, dengan Puncak Jaya adalah puncak tertingginya.

Gunung Puncak Jaya menjadi kawasan Situs Warisan Dunia dari UNESCO, dengan puncaknya yang tertutup salju dan mematikan, yang menjadi tantangan impian bagi setiap pendaki gunung.

Salju di puncak gunung ini abadi dan selalu ada.

Baca Juga: Tak Hanya Akhir Tahun 2021, Gunung Semeru Telah Tunjukkan ‘Amukannya’ Sejak 1818, Inilah Rentetan Letusan Gunung Tertinggi di Pulau Jawa Ini

Temukan sisi inspiratif Indonesia dengan mengungkap kembali kejeniusan Nusantara melalui topik histori, biografi dan tradisi yang hadir setiap bulannya melalui majalah Intisari. Cara berlangganan via https://bit.ly/MajalahIntisari

Artikel Terkait