Find Us On Social Media :

Mengapa Kerajaan Sriwijaya Disebut sebagai Kerajaan Maritim? Ini Penjelasannya

By Khaerunisa, Minggu, 4 Desember 2022 | 20:50 WIB

(Ilustrasi) Mengapa kerajaan Sriwijaya disebut sebagai kerajaan maritim.

Hal itu sekaligus merupakan jaminan keamanan bagi para pedagang yang ingin berdagang dan berlayar di wilayah perairan Sriwijaya.

Kerajaan Sriwijaya mencapai puncak kejayaannya ketika diperintah Raja Balaputradewa yang berkuasa pada abad ke-9.

Pada masa kejayaannya, Sriwijaya mengontrol perdagangan di jalur utama Selat Malaka.

Selain itu, daerah kekuasaan Kerajaan Sriwijaya membentang dari Kamboja, Thailand Selatan, Semenanjung Malaya, Sumatera, dan sebagian Jawa.

Kerajaan ini memiliki berbagai unsur yang membuatnya mampu menjadi kerajaan maritim.

Selain perkembangan di bidang perdagangan, kerajaan Sriwijaya juga memiliki letak yang strategis dan juga armada angkatan laut yang kuat.

Kemudian dengan armanda angkatan lautnya yang kuat, membuat kerajaan ini mampu menguasai wilayah laut sebagai unsur penting lainnya dari kerajaan maritim.

Kerajaan pun mampu mengamankan daerahnya sendiri, juga bisa lebih leluasa untuk pergi dan meluaskan daerah kekuasaannya.

Itulah bagaimana Kerajaan Sriwijaya disebut sebagai kerajaan maritim.

Baca Juga: Gunung Semeru Meletus dan Bikin Panik, Letusan Gunung Ini Malah Disambut Gembira oleh NASA

(*)