Find Us On Social Media :

Jangan Korbankan Hal Ini Hanya Demi Pertahankan Hubungan (2)

By Esra Dopita M Sidauruk, Senin, 15 Agustus 2016 | 13:00 WIB

Jangan Korbankan Hal Ini Hanya Demi Pertahankan Hubungan (2)

Intisari-Online.com - Mencintai pasangan tak selalu Anda harus berkorban untuknya. Hubungan yang baik adalah ketika keduanya sama-sama menghargai dan saling memperjuangkan. Berikut ini adalah tujuh hal yang tidak harus dikorbankan dalam hubungan:

4. Keaslian

Mencintai tak hanya menerima yang indah atau kelebihan yang ada pada pasangan, melainkan juga kekurangannya. Pasangan yang baik adalah mampu memahami dan menghormati itu. Kunci hubungan bahagia adalah tidak ingin mengubah kepribadian masing-masing, melainkan saling menerima dan saling mencintai.

5. Keyakinan

Tak ada satu orang pun di dunia yang berhak untuk mencoba mengubah iman atau kepercayaan yang Anda miliki, kecuali itu keputusan yang memang murni berasal dari diri Anda.  Pasangan tidak harus selalu percaya pada hal-hal yang sama seperti Anda. Mereka harus menghormati nilai-nilai atau kepercayaan yang Anda anut sekalipun berbeda.

6. Stabilitas

Memiliki pasangan yang bersedia melakukan hal-hal baru bersama bukan hanya menyenangkan, melainkan juga dapat membuat emosional Anda stabil. Jika Anda memiliki seseorang yang tidak bersedia mencoba hal-hal baru, maka hal ini tentu berdampak negatif pada hubungan dan diri Anda. Pasalnya, ini dapat mempengaruhi keseimbangan hidup Anda.

(Health me up)