Find Us On Social Media :

Ceritakan Sejarah Berdirinya Kerajaan Samudera Pasai dan Masa Jayanya

By Muflika Nur Fuaddah, Rabu, 9 November 2022 | 14:37 WIB

(Ilustrasi) Ibnu Batutah - Ceritakan Sejarah Berdirinya Kerajaan Samudera Pasai

Sejak saat itulah dua kerajaan Islam ini bergabung menjadi Kerajaan Samudera Pasai.

Nama Samudera Pasai sebenarnya adalah "Samudera Aca Pasai" yang berarti Kerajaan Samudera yang baik dengan ibu kota di Pasai.

Sultan Malik Al-Saleh berusaha meletakkan dasar-dasar kekuasaan Islam dan mengembangkan kerajaannya melalui perdagangan.

Setelah Malik Al-Saleh wafat, takhta kerajaan digantikan oleh putranya yang bernama Sultan Muhammad atau Malik Al Tahir (1297-1326 M).

Kejayaan Kerajaan Samudera Pasai

Kerajaan Samudera Pasai berhasil mencapai puncak kejayaan pada pemerintahan Sultan Mahmud Malik Az Zahir atau Sultan Malik al Tahir II (1326-1345).

Di bawah pemerintahan Sultan Mahmud Malik Az Zahir, Samudera Pasai berkembang menjadi pusat perdagangan internasional.

Setiap tahun, Kerajaan Samudera Pasai mampu mengekspor lada, sutra, kapur barus, dan emas dalam jumlah besar. Pada masa ini pemerintahan Samudera Pasai terus menjalin hubungan dengan kerajaan-kerajaan Islam di India maupun Arab.

Di masa kejayaannya, Samudera Pasai mengeluarkan mata uang emas yang disebut dirham.

Uang tersebut digunakan sebagai uang resmi kerajaan.

Disamping sebagai pusat perdagangan, Samudera Pasai juga merupakan pusat perkembangan agama Islam.

Baca Juga: Bagaimana Kronologi Sejarah Berdirinya Kerajaan Samudera Pasai?

(*)