Find Us On Social Media :

Bagaimanakah Dampak Perang Dunia II Terhadap Indonesia? Berikut Jawabannya

By Muflika Nur Fuaddah, Kamis, 24 November 2022 | 13:00 WIB

(Ilustrasi) Pertempuran Laut Jawa. - Bagaimanakah Dampak Perang Dunia II Terhadap Indonesia?

Intisari-Online.comBagaimanakah dampak Perang Dunia II terhadap Indonesia?

Pertanyaan seputar 'bagaimanakah dampak Perang Dunia II terhadap Indonesia?' ada di halaman 85 dalam buku Sejarah kelas XI dalam Kurikulum Merdeka.

Namun sebelum Anda tahu dampak Perang Dunia II terhadap Indonesia, perlu diketahui bahwa dampak paling berpengaruh dari PD II bagi Indonesia adalah pascaserangan Pearl Harbour.

Awalnya Indonesia berada di bawah pemerintahan Belanda. Tapi sejak 8 Maret 1942, Indonesia berada di bawah militer Jepang pasca-serangan Pearl Harbour.

Tak hanya itu, berikut dampak lain Perang Dunia II bagi Indonesia di berbagai bidang:

1. Dampak Perang Dunia II bagi Indonesia di Bidang Sosial

Eksploitasi ekonomi dan sumber daya manusia yang dilakukan Jepang berdampak pada kehidupan sosial.

Penyerahan wajib padi kepada pemerintah mengakibatkan terjadinya kemiskinan bagi petani.

Besarnya setoran padi yang ditetapkan Jepang sering tidak terpenuhi.

Hal ini karena jumlah yang ditetapkan tinggi dan merosotnya produksi padi.

Hasil produiksi sebagian diguankan untuk mencukupi kebutuhan pangan dan sebagian lainnya dijual untuk membeli kebutuhan hidup lainnya.

Penggunaan sumber daya manusia untuk dijadikan romusha juga menimbulkan dampak sosial pada masyarakat Indonesia akibat perlakukan yang tak manusiawi