Find Us On Social Media :

Akhirnya Dibongkar, Kamera CCTV Tangkap Sosok Brigadir J Saat Masih Hidup 

By Mentari DP, Jumat, 28 Oktober 2022 | 08:30 WIB

Kasus obstruction of justice dari kasus pembunuhan berencana Brigadir J. 

Intisari-Online.com - Satu per satu fakta terkait kasus pembunuhan berencana Brigadir J mulai terkuak.

Terkuaknya berbagai fakta terkait kasus pembunuhan berencana Brigadir J setelah para terdakwa menjalani sidang.

Sidang pada Kamis (27/10/2022) tersebut menghadirkan dua terdakwa kasus obstruction of justice dari kasus pembunuhan berencana Brigadir J

Mereka adalah Hendra Kurniawan dan Agus Nurpatria.

Dalam sidang itu, jaksa penuntut umum (JPU) menampilkan kamera CCTV yang menangkap sosok Brigadir J ketika masih hidup.

Dilansir dari kompas.com pada Jumat (28/10/2022), posisi kamera CCTV di pos sekuriti Kompleks Duren Tiga.

Dari arah tangkapan layar kamera CCTV tersebut, posisi kamera mengarah ke halaman rumah dinas Ferdy Sambo.

Lalu terlihat sosok Brigadir J.

Brigadir J tampak berdiri di taman rumah dinas Ferdy Sambo dengan mengenakan kaus putih pada pukul 17.12 WIB.

Rekaman kamera CCTV itu sendiri juga sempat dilihat oleh beberapa orang.

Termasuk oleh anggota tim khusus (timsus) dari Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri Aditya Cahya.