Find Us On Social Media :

Teori-teori Konspirasi Seputar Hilangnya Malaysia Airlines MH370 (2)

By Ade Sulaeman, Kamis, 30 Juli 2015 | 12:00 WIB

Teori-teori Konspirasi Seputar Hilangnya Malaysia Airlines MH370 (2)

Intisari-Online.com – Setelah lebih dari setahun, misteri Malaysia Airlines MH370 diharapkan segera terungkap menyusul ditemukannya potongan pesawat yang diduga berasal dari pesawat nahas tersebut. Temuan yang juga diharapkan menentukan terbukti atau tidaknya salah satu teori konspirasi seputar hilangnya Malaysia Airlines MH370.

7. Penculikan oleh alien

Pengguna media sosial telah melompat pada kemungkinan kehidupan di luar bumi sebagai penyebab hilangnya MH370. "Setelah percakapan yang luas dengan ayah saya & pasangannya, kami telah sampai pada kesimpulan bahwa satu-satunya penjelasan adalah aliens #mh370," tulis akun @wittsjw.

Sementara pemilik akun @djchuckie menulis “Saya diam-diam percaya pesawat telah diculik oleh alien .. Aku tahu aku bukan satu-satunya .."

8. Sebuah penipuan asuransi jiwa

Kepala polisi Malaysia Khalid Abu Bakar menolak mengesampingkan kemungkinan pesawat hilang sebagai bentuk penipuan asuransi yang rumit.

"Mungkin seseorang di penerbangan telah membeli sejumlah besar asuransi, yang ingin keluarganya mendapatkan uang dari itu atau bisa juga ada seorang penumpang yang telah berutang begitu banyak uang," kata Abu Bakar.

9. Illuminati

Pengguna Reddit dengan nama i-am-SHER-locked menyatakan Boeing 777 tersebut adalah pesawat ke-404 yang akan diproduksi Boeing. "Sebuah kesalahan HTTP 404 sering diartikan adanya sesuatu yang tidak ditemukan," tulis mereka. "Yang dalam hal ini secara aneh cocok dengan status pesawat, atau hanya kebetulan.”

10. Edward Snowden

Adanya 20 karyawan dari Freescale Semiconductor, perusahaan penyimpanan massal, berbasis di Texas di pesawat tersebut membuat pengguna Reddit Dark_Spectre mengaitkan hilangnya MH370 dengan Edward Snowden, mantan pegawai badan keamanan nasional AS (NSA).

Ke-20 karyawan tersebut diduga terlibat dalam penyediaan informasi untuk Snowden. Hal ini mendorong China untuk menculik MH370 agar dapat mengorek informasi terkait “wahyu” Snowden.