Find Us On Social Media :

Berusia 2.600 Tahun, Prasasti Marmer Bertulisan Segel Darius I Ditemukan di Ukraina oleh Para Arkeolog Rusia, Bukti Kuat Kemenangan Persia Atas Pemberontakan Ionia

By K. Tatik Wardayati, Selasa, 23 Agustus 2022 | 12:55 WIB

Prasasti marmer Darius yang Agung, yang ditemukan di situs Phongaria, reruntuhan kota Yunani.

Intisari-Online.com – Tim arkeolog Rusia sedang menggali di situs Phangoria, sisa-sisa kota Yunani yang jaraknya hanya beberapa mil jauhnya dari Krimea dan Laut Hitam.

Ekspedisi ini disponsori oleh miliarder Rusia, Oleg Deripaska.

Mereka menemukan sesuatu yang sangat penting, yaitu sebuah prasasti marmer (tablet batu besar) bermeterai raja Persia, Darius yang Agung.

Darius yang Agung adalah salah satu penguasa terbesar dari dinasti Achaemenid di Persia.

Dia mencoba beberapa kali untuk menaklukkan Yunani, terutama setelah beberapa negara kota Yunani mensponsori pemberontakan sebuah negara kecil di bawah kendali Persia yang disebut Ionia.

Persia berhasil menghancurkan pemberontakan Ionia, dan setelah itu Darius I mengarahkan pandangannya ke Yunani, marah karena negara-negara Yunani cukup berani untuk melawan kekaisarannya, dan menyerbu.

Tetapi, dia tidak berhasil.

Negara-negara kota Yunani, yang dipimpin oleh Sparta, kemudian bersatu, dan pada tahun 492, Persia mulai mengalami nasib buruk ketika armada mereka dihancurkan oleh badai.

Pada tahun 490 SM, tentara Yunani mengalahkan tentara Persia dalam pertempuran Marathon.

Karena itu, Darius terpaksa mundur dan kembali ke Persia, dia tidak pernah kembali ke Yunani, tetapi putranya mencoba, namun tidak berhasil, untuk menyelesaikan apa yang dia mulai.

Lalu, mengapa prasasti marmer itu begitu penting?

Para arkeolog bekerja untuk menerjemahkan tulisan paku kuno yang tertulis di tablet itu, melansir History Things.