Find Us On Social Media :

Sempat Bikin ‘Ngamuk’ Netizen dengan Banjir Kritikan, Baim Wong yang Daftarkan Merek Citayam Fashion Week Ternyata Punya Saingan, Siapa Dia?

By K. Tatik Wardayati, Selasa, 26 Juli 2022 | 08:10 WIB

Citayam Fashion Week

Intisari-Online.com – Netizen sempat ‘ngamuk’ di media sosial dengan berbagai ‘kata-kata’ yang bak menghujat ketika YouTuber Baim Wong mendaftarkan merek Citayam Fashion Week ke Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham).

Maksud Baim Wong melakukan hal tersebut adalah keinginannya membuat Citayam Fashion Week menjadi event yang lebih besar lagi.

Menurut rencana yang ingin dilakukannya, event Citayam Fashion Week tersebut akan digelar pada bulan Agustus mendatang.

Sempat membuat beberapa warganet ‘ngamuk’ di media sosial, bagaimana pendapat para remaja SCBD (Sudirman, Citaya, Bojong Gede, Depok) sendiri atas hal tersebut?

Mereka, para remaja SCBD yang kerap nongkrong di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat, memberikan pendapatnya atas langkah Baim Wong.

Mengutip dari kompas.com (25/7/2022), salah seorang remaja, Mami Angel (14), mengaku tidak mengerti tindakan Baim Wong yang hendak mempatenkan merek ‘Citayam Fashion Week’ itu.

Namun, dia tahu bahwa Baim Wong akan menggelar event Citayam Fashion Week menjadi lebih besar lagi.

Dia kemudian mengatakan setuju saja apabila Citayam Fashion Week akan dibuatkan menjadi suatu acara besar.

Karena, menurutnya, dia akan mendapatkan penghasilan yang lebih besar dari yang sekarang didapatkannya, hadiahnya bisa sampai sebesar Rp500 juta.

“Kalau sekarang enggak (dapat uang kalau catwalk) tapi kalau dari konten-konten dapat (uang),” kata Mami Angel.

Dia mengatakan sekali lagi, akan ikut dalam pagelaran yang akan digelar bulan Agustus mendatang itu, bahkan dia telah mempersiapkan baju terbaiknya apabila ikut gelaran Citayam Fashion Week.

Sosok remaja yang lain, Sifa (16), mengaku telah diajak untuk ikut event Citayam Fashion Week yang rencananya akan digelar Baim Wong.