Penulis
Intisari-Online.com - Untuk ketiga kalinya, Lovepink Indonesia akan menge-pink-kan Jakarta. Jika dua kegiatan sebelumnya kawasan Senayan Jakarta Pusat yang dibuat pink, kali ini giliran kawasan Sunter, Jakarta Utara. Alasannya, biar gaung kesadaran akan kanker payudara yang disimbolkan oleh warna pink tadi menyebar ke daerah utara dan timur wilayah Jakarta. Yang juga berbeda dengan kegiatan sebelumnya, pada kegiatan tahun 2016 ini ada lari amal yang melombakan dua kategori: 5K dan 10K.
JakartaGoesPink 2016 mengambil tempat di Altira Business Park, Jalan Yos Sudarso Kav. 85, Jakarta Utara. Kegiatan lari amal ini dimaksudkan untuk memberikan kesempatan kepada pelari maupun komunitas yang ingin mendukung kampanye kesadaran kanker payudara. Data dari Instalasi Deteksi Dini dan Promosi Kesehatan RS Kanker Dharmais, 2010-2013, menunjukkan bahwa kanker payudara merupakan jenis kanker terbanyak di RS Dharmais selama empat tahun tersebut. Baik jumlah kasus baru atau kematian, trennya cenderung naik. Tahun 2010, kasus baru 93 dan jumlah kematian 711, naik menjadi 120 (kasus baru) dan 769 (kematian) pada 2011,130 (kasus baru) dan 809 (kematian) pada 2012, dan 217 (kasus baru) dan 819 (kematian) pada 2014.
Sementara data dari Riset Kesehatan Dasar 2013 terungkap bahwa kanker payudara merupakan kanker dengan prevalensi tertinggi di Indonesia tahun 2013. Prevalensi kanker payudara tertinggi terdapat di Provinsi D.I. Yogyakarta, yaitu sebesar2,4‰.
Agar angka-angka itu tidak bertambah banyak, Lovepink Indonesia secara konsisten melakukan kampanye kanker payudara setiap bulan Oktober. Bulan Oktober ditetapkan sebagai bulan kanker payudara sedunia. Untuk tahun ini, komunitas yang digagas oleh Shanti Persada dan Madelina Mutia mengadakan kampanyenya pada tanggal 9 Oktober 2016. Untuk lari amal dimulai pukul 05.30. Jika belum kuat lari, ada acara meriah lainnya: jalan santai.
Untuk lari amal tidak akan ada pencatatan waktu. Jadi santai saja larinya. Bisa lari bersama Agni Pratistha, bintang film Pinky Promise yang akan tayang pada 13 Oktober 2016. Bisa juga dengan Joe Taslim atau Sandiaga Uno. Sementara untuk jalan santai bisa menemani Chelsea Islan, brand ambassador Lovepink.
Kemeriahan lain di lokasi adalah Pink Attire Award, penghargaan bagi individu dan kelompok dengan kostum pink terheboh; Sadari On Stage, ajang seru-seruan sambil mempelajara gerakan Sadari (Periksa Payudara Sendiri); Breast Screening, mobil layanan USG dan pemeriksaan kesehatan payudara; Pop-Up Market.
Jangan sampai kelewatan, terutama buat para pelari. Kapan lagi berlari tanpa mempedulikan catatan waktu. Demi amal dan medali spesial! Tertarik? Segera kunjungi www.jakartagoespink.com. Ditunggu sampai 17 September 2016.