Find Us On Social Media :

Bukan Google, 3 Negara Ini Gunakan Situs Pencarian Lain Untuk Mencari Informasi

By Mentari DP, Minggu, 6 Mei 2018 | 11:00 WIB

Intisari-Online.comGoogle merupakan situs yang paling banyak digunakan oleh orang-orang di seluruh dunia.

Informasi apapun tersedia di Google, mulai dari pelajaran, pengetahuan umum, bahkan hiburan.

Tidak heran hampir sebagian besar orang dari seluruh dunia menggunakan Google.

Namun, ternyata di tiga negara ini, Google kalah popular, lo.

Warga di tiga negara ini lebih suka menggunakan situs lain untuk mencari informasi daripada Google.

Baca juga: Sebelum Ada Google Assistant dan Siri, Inilah Mesin Menyeramkan yang Bisa Berbicara pada Manusia

Salah satu alasannya karena situs tersebut menyajikan bahasa dan tulisan negara masing-masing.

Negara apa saja, ya? Dan situs apa yang mereka pakai?

Ini penjelasannya dilansir dari bobo.grid.id.

1. Korea Selatan

Orang-orang Korea Selatan tidak menggunakan Google untuk mencari informasi.

Mereka lebih suka menggunakan situs yang bernama Naver.

Kata naver sendiri diambil dari bahasa Inggris, yaitu navigate dan akhiran er.