Find Us On Social Media :

Setelah Bersosialisasi Usai Lebaran Anda Mengalami 'Introvert Hangover'? Yuk Atasi dengan Cara Ini

By Muflika Nur Fuaddah, Rabu, 4 Mei 2022 | 18:00 WIB

(Ilustrasi) Introvert Hangover

Untuk mengembalikan tenaga, yang dibutuhkan adalah menyendiri dengan membaca buku, menonton film, melakukan hobi santai seperti menggambar, atau tidur untuk jangka waktu yang lama.

"Saat sedang mengalami introvert hangover, Anda dapat menggunakan waktu ini untuk mengenali diri sendiri," kata Perpetua Neo, seorang dokter psikolog kepada Business Insider.

"Ketika Anda sudah mengenal bagaimana kepribadian Anda, maka akan lebih nyaman menyampaikan pada orang lain bahwa Anda sedang mengalami introvert hangover dan butuh waktu untuk sendiri," imbuh Neo.

Neo juga mengatakan orang yang sedang mengalami introvert hangover dan memutuskan untuk tidur adalah keputusan tepat.

"Saat tidur, Anda sebenarnya mengintegrasikan semua kenangan dan membuang hal buruk yang tidak dibutuhkan. Tubuh pun melakukan detiksifikasi. Hal ini akan membantu introvert untuk menjadi lebih bijkasan, kreatif, dan fokus," tutupnya.

Baca Juga: Para Introvert bisa Mengalami 'Introvert Hangover' Saat Lebaran Lho! Yuk Atasi dengan Cara Ini

(*)