Find Us On Social Media :

Mengapa Tanggal 10 November Diperingati Sebagai Hari Pahlawan, Di Balik Peristiwa Inilah yang Menjadi Jawabannya!

By K. Tatik Wardayati, Rabu, 3 November 2021 | 13:25 WIB

Pertempuran Surabaya 10 November 1945 yang ditetapkan sebagai hari pahlawan.

Intisari-Online.com – Setiap tanggal 10 November kita memperingati Hari Pahlawan, yang biasanya diadakan secara meriah dengan didahului dengan Upacara Bendera di sekolah-sekolah dan instansi pemerintah.

Tetapi mungkin seperti halnya tahun lalu, saat ini perayaan Hari Pahlawan diadakan sederhana mengingat masih dalam suasana pandemi Covid-19.

Lalu, mengapa tanggal 10 November diperingati sebagai Hari Pahlawan, peristiwa berikut inilah yang melatarbelakanginya.

Ketika itu tanggal 10 November 1945 terjadi pertempuran di Surabaya yang menjadi pertempuran terbesar pertama setelah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 1945.

Baca Juga: Beginilah Ketika Kobaran Semangat Bung Tomo Berhasil Buat Pemuda Surabaya yang Awam Senjata Bisa Gunakan Senjata Berbahaya di Pertempuran 10 November 1945, Apa Penyebabnya?

Pertempuran itu terjadi antara pihak tentara Indonesia dan pasukan Inggris.

Pertempuran Surabaya ini juga merupakan pertempuran terbesar dan terberat dalam sejarah Revolusi Nasional Indonesia yang menjadi simbol nasional atas perlawanan Indonesia terhadap kolonialisme.

Terjadi gencatan senjata yang ditandatangani antara pihak Indonesia dan pihak tentara Inggris pada tanggal 29 Oktober 1945.

Setelah itu, keadaan berangsur-angsur mereda.

Baca Juga: Mengapa Pemuda Surabaya Bisa Lawan Pasukan Sekutu dengan Bayonet Jepang di Pertempuran 10 November 1945?