Find Us On Social Media :

Mumi Mesir Berusia 3.000 Tahun Ini Punya Paspor untuk Bepergian, Jadi Firaun Pertama dalam Sejarah yang Memilikinya, Kok Bisa?

By Khaerunisa, Senin, 18 Oktober 2021 | 13:20 WIB

Ilustrasi. Ramses II.

Intisari-Online.com - Mendengar kata 'Mumi Mesir' mungkin sudah biasa bagi orang-orang, tapi bagaimana jika mumi Mesir yang memiliki paspor?

Ya, ternyata ada mumi Mesir yang punya bukti identitas diri untuk bepergian ke luar negeri itu.

Bukan mumi biasa, mumi tersebut adalah Mumi Ramses II.

Ramses II sering dianggap sebagai firaun terbesar, paling terkenal, dan paling berkuasa di Mesir. Ia berkuasa selama 67 tahun dan dikenang atas penandatanganan traktat perdamaian pertama.

Baca Juga: Salah Satu yang Tertua di Dunia, Alasan Pembuatannya Menjadi Misteri, Inilah Kapal Khufu yang Konon Merupakan 'Kendaraan' Firaun Melintasi Langit setelah Kematian

Pada tahun 1974, hampir 3.000 tahun setelah kematiannya, pemerintah Mesir mengeluarkan dokumen perjalanan untuk mumi Raja Ramses II ini.

Paspor sendiri mulai dikeluarkan pada tahun 450 SM, sedangkan Kerajaan Inggris baru menggunakan dokumen perjalanan ini pada abad ke-15.

Kemudian, standarisasi ukuran paspor baru dilakukan pada awal abad ke-20 dan hasilnya adalah paspor berbentuk buku kecil seperti yang kita gunakan sekarang ini.

Lalu bagaimana mumi Ramses II bisa memiliki paspor?