Find Us On Social Media :

Minyak Kayu Putih Mampu Cegah Perkembang Biakan Virus Corona Jika Dipakai dengan Cara Ini, Memang Benar?

By Muflika Nur Fuaddah, Kamis, 14 Oktober 2021 | 17:14 WIB

(Ilustrasi) Minyak Kayu Putih

Sebelumnya ada penelitian yang menyatakan bahwa minyak kayu putih (Eucalyptus) dapat membunuh hingga 80% virus korona tetapi virus korona yang diujikan adalah jenis Betacorona bukan virus SARS-Cov-2 yang merupakan penyebab penyakit COVID-19.

Food and Drug Administration (FDA) dan Federal Trade Commission (FTC) di Amerika Serikat pada 9 Maret 2020 mengeluarkan surat peringatan kepada 7 perusahaan yang menjual produk yang tidak disetujui untuk mencegah ataupun mengobati COVID-19 yaitu teh, minyak esensial, tincture, dan koloid perak.

Melihat dari penjelasan tersebut, meminum minyak kayu putih dapat menyembuhkan COVID-19 adalah tidak benar.

Baca Juga: Bukan Cuma untuk Hangatkan Badan, Inilah 11 Khasiat 'Ajaib' dari Minyak Kayu Putih

(*)