Find Us On Social Media :

Iran Tak Bisa Berbohong Lagi, Inggris dan Amerika Punya Bukti Kuat Iran Jadi Pelaku Serangan Kapal Tanker Israel, 'Itu Serangan Sengaja dan Ditargetkan'

By Mentari DP, Senin, 2 Agustus 2021 | 10:30 WIB

Israel dan Iran terkait serangan kapal tanker.

Intisari-Online.com - Sudah banyak yang tahu bahwa Israel dan Iran adalah musuh bebuyutan.

Kedua negara sering sekali saling serang tanpa pikir dua kali.

Pada akhirnya, konflik Israel dan Iran membuat negara Inggris dan Amerika Serikat (AS) ikut campur.

Baca Juga: Dipaksa Tinggalkan Olimpiade Tokyo 2020, Atlet Ini Menolak Pulang ke Negaranya Karena Takut Dipenjara, Sampai Mohon-mohon pada Polisi Jepang, Apa yang Terjadi?

Dilansir dari bbc.com pada Senin (2/8/2021), Inggris dan AS percaya Iran berada di balik serangan kapal tanker yang menewaskan dua orang.

Dan telah menyebutnya sebagai pelanggaran hukum internasional.

MV Mercer Street, yang dioperasikan oleh sebuah perusahaan milik Israel, diserang di lepas pantai Oman pada hari Kamis.

Seorang warga negara Inggris dan seorang warga negara Rumania tewas.

Pernyataan itu muncul setelah Perdana Menteri Israel Naftali Bennett mengatakan ada "bukti" bahwa musuh bebuyutannya Iran bertanggung jawab.

Bennett memperingatkan bahwa, "Kita tahu bagaimana mengirim pesan ke Iran dengan cara kita sendiri."

Baca Juga: Pantas Saja Pemerintah Ngotot Ogah Lakukan Lockdown, Rupanya Begini Kondisi Indonesia Pasca Dihantam Pandemi Covid-19, PPKM Level 4 Dilonggarkan?