Find Us On Social Media :

6 Harta Karun Ini Nyata dan Belum Ditemukan, Mau Ikut Mencarinya?

By Aulia Dian Permata, Selasa, 1 Mei 2018 | 14:15 WIB

Berlian Florentine berasal dari India dan kualitasnya 137,27 karat, sangat mahal dan mewah.

Pada akhir abad ke-17, keturunan Medici terakhir meninggal dan berlian diteruskan ke Kekaisaran Austria.

Sayangnya, setelah pengasingan kaisar Austria di Swiss pascaperang dunia I, berlian ini hilang.

Dugaannya, berlian ini dicuri oleh anggota keluarga itu sendiri atau dipecah menjadi batu yang lebih kecil agar tersamarkan.

Baca Juga: Begini Gambaran Garis Tangan Orang yang akan Kaya Raya di Masa Depannya. Coba Cek Milik Anda!

3. Harta karun kapal San Miguel

San Miguel adalah kapal Spanyol yang berlayar dengan muatan logam mulia dan batu permata yang sangat banyak.

Logam mulia itu awalnya akan dijual oleh raja Spanyol untuk biaya perang.

Namun, tahun 1715, kapal San Miguel tenggelam dalam badai di Kuba dan tidak pernah ditemukan lagi.

Mungkin semua peti emas dan permata masih tersimpan di dasar laut Kuba.

4. Peti Emas Thomas Beale

Tahun 1816, Thomas Beale dan temannya pergi menambang emas dan perak di Pegunungan Rocky.