Find Us On Social Media :

Nasi Sudah Menjadi Bubur, Situasi India Hancur Lebur Akibat Covid-19, Para Ahli Bocorkan Kesalahan Fatal yang Dilakukan India Sehingga Membuat Negaranya Dihajar Covid-19

By Afif Khoirul M, Senin, 3 Mei 2021 | 18:35 WIB

Petugas kesehatan di India melakukan kremasi pada jenazah.

Intisari-online.com - Situasi India kini memang tengah dilanda krisis hebat akibat Covid-19.

Menanggapi masalah ini tentu saja ada akar yang menjadi penyebab utama situasi yang kini dialami india ini.

Menurut lima ahli di forum penasihat ilmiah, mengatakan sejak awal Maret, pejabat India mengabaikan peringatan tentang jenis virus baru yang menyebar.

Sebelum dengan cepat virus itu mulai menyebar dan menyebabkan situasi seperti yang dialami India seperti saat ini.

Baca Juga: Tidak Hanya India, Covid-19 Juga Sudah Hantui Negara-negara di Seluruh Dunia yang Kehabisan Vaksin Ini Sementara Vaksin Diborong Negara-negara Terkaya di Dunia, Termasuk Israel

Terlepas dari peringatan tersebut, empat ilmuwan mengatakan pemerintah federal India belum menerapkan pembatasan drastis, untuk mencegah penyebaran virus.

Menurut Reuters, Jutaan orang, yang sebagian besar tidak memakai masker, berpartisipasi dalam festival keagamaan dan fokus pada advokasi politik.

Puluhan ribu petani melanjutkan kampanye mereka untuk melakukan protes di dekat ibu kota New Delhi untuk memprotes perubahan kebijakan pertanian.

Negara terpadat di dunia itu, sekarang sedang berjuang untuk mengatasi gelombang kedua epidemi yang lebih parah daripada yang pertama tahun lalu.

Baca Juga: Sampai Dijuluki Hari Paling Mematikan di Dunia, Inilah Momen saat 3.2000 orang India Tewas dalam Sekejap Karena 'Tsunami' Covid-19 Melanda Negara Itu