Find Us On Social Media :

Babak Pertama Dewa Kipas VS GM Irene: Dadang Subur Kalah Setelah Lakukan Langkah Blunder yang Jarang Dilakukan Pecatur Profesional

By Maymunah Nasution, Senin, 22 Maret 2021 | 15:36 WIB

Makin Menarik Pertandingan Catur Dewa Kipas Vs Irene Sukandar, Deddy Corbuzier: Menang dapat Hadiah 200 Juta Kalah dapat 100 Juta

Intisari-online.com - Kasus Dewa Kipas, pecatur Indonesia yang aslinya bernama Dadang Subur kembali menarik perhatian.

Sebelumnya ia menang dari pecatur online internasional Gotham Chess, lantas penggemar Gotham Chess menganggap Dewa Kipas atau Dadang Subur, bermain curang.

Akhirnya lewat podcast Deddy Corbuzier, pertandingan baru dimainkan Senin (22/3/2021).

Kali ini Dadang Subur tanding melawan Woman Grand Master (WGM) Irene Sukandar.

Baca Juga: 'Langkah yang Harusnya Cuman 1-2 Detik Malah Lama', Ini yang Bikin Grafik Tanpa Cela Dewa Kipas Dianggal Hasil Kecurangan, Jadi Siapa yang Sebenarnya Bermain?

Total laga Dewa Kipas vs Irene Sukandar menggunakan aturan format empat babak dengan waktu berpikir per babaknya 10 menit.

Namun di babak pertama, Irene sementara unggul 1-0.

Masing-masing pemain mendapat kesempatan dua kali menggunakan bidak hitam, dengan jeda antar babaknya adalah lima menit.

Pada babak pertama, Irene Sukandar mendapatkan bidak putih sehingga berjalan duluan dengan memindahkan pion ke-E4.

Baca Juga: Akurasi Langkah 'Dewa Kipas' Disebut Tak Normal oleh GM Irene, Ternyata Ini Cara Bongkar Kecurangan dalam Game Catur Online