Find Us On Social Media :

Bukan Amerika Apalagi China, Pakar Justru Ungkap Rusia Adalah Kandidat Terkuat Pemenang Perang Jika Perang Dunia III Terjadi, Ini Alasannya!

By Afif Khoirul M, Sabtu, 13 Maret 2021 | 18:54 WIB

Kapal Perusak Admiral Trubuts milik Rusia.

Intisari-online.com - Saat ini dunia mungkin terpaku pada Amerika dan China sebagai kekuatan militer terkuat di dunia.

Pasalnya, Amerika adalah negara dengan militer terkuat di dunia, sementara China adalah yang nomor dua.

Namun, meski kedua negara ini berada di puncak daftar negara terkuat di dunia, ahli justru ungkap tidak dari kedua negara ini yang akan memenangkan Perang Dunia III.

Para ahli justru ungkap negara dalam daftar urutan ketiga yang tak lain adalah Rusia justru bisa menjadi pemenangnya.

Baca Juga: Selama Ini Bungkam, Mantan Budak Nafsu Tentara Jepang Ini Bocorkan Betapa Bejatnya Tentara Jepang, Wanita di Negara Jajahannya Dirudapaksa 50 Kali Sehari Hingga Alami Hal Ini

Ahli Pertahanan mengungkapkan Rusia akan memenangkan Perang Dunia Ke-III, jika hal itu benar terjadi.

Kemungkinan itu diungkapkan oleh berdasarkan laporan Badan Penelitian Pertahanan Swedia.

Mereka juga mengungkapkan bahwa Rusia akan melakukan skenario yang bakal menjadi mimpi buruk di Eropa Utara.

Militer Rusia diyakini akan melakukan serangan mengejutkan ke Lithuania.

Baca Juga: Bangkai Kapal Inggris yang Ditorpedo dan Ditenggelamkan oleh Kapal Selam Jerman dalam Perang Dunia II, Ditemukan dalam Kondisi Baik