Find Us On Social Media :

Dipercaya Sukses Tangani Covid-19, China Justru dalam Keadaan Gawat Darurat Virus Corona Menyebar Mirip Seperti di Wuhan, Pemerintah Sampai Lakukan Hal Ini

By Afif Khoirul M, Senin, 18 Januari 2021 | 16:41 WIB

China kembali bangun rumah sakit darurat karena lonjakan kasus Covdi-19.

Intisari-online.com - Pada Januari 2020 silam, dunia dihebohkan dengan penyebaran virus corona di kota Wuhan China.

Penyebarannya yang cepat, membuat kota tersebut melakukan lockdown untuk membatasi penyebaran virus tersebut.

Hasilnya adalah, situasinya mulai terkendali hanya dalam beberapa bulan saja China melaporkan penurunan jumlah infeksi Covid-19.

Saat ini negeri yang disebut sebagai asal muasal Covid-19 tersebut, sudah cukup stabil dan berangsur pulih.

Baca Juga: Pantas Saja Amerika Terus Pepet China, Dokumen Ini Menyebutkan Bahwa Amerika Ternyata Mengincar Asia Tenggara Meski Harus Bersaing dengan China

Namun, memasuki tahun 2021 ini, situasinya kembali seperti awal tahun 2020, dikatakan China dalam situasi gawat darurat.

Menurut 24h.com.vn, pada Minggu (17/1/21), media China melaporkan banyak penyebaran Covid-19 kembali parah seperti awal tahun lalu.

Alhasil, pemerintah pun kembali melakukan penanganan sama seperti yang dilakukan tahun lalu.

kantor berita Xinhua melaporkan, pemerintah langsung membangun rumah sakit darurat baru di atas tanah pabrik dengan 6.500 kamar.

Baca Juga: Mungkinkah Misteri Virus Corona Akhirnya Terungkap? Video Lama Tunjukkan Para Ilmuwan Wuhan Menangani Kelelawar Sebelum Pandemi Covid-19