Find Us On Social Media :

Resolusi Tahun Baru 2021; Bersihkan Dapur dengan 9 Tips Cepat Berikut Ini, Salah Satunya Masukkan Nasi ke Dalam Penggiling Kopi untuk Membersihkannya

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 1 Januari 2021 | 16:00 WIB

Penggiling kopi.

Intisari-Online.com – Siapa tahu Anda memiliki resolusi di tahun baru 2021, tidak hanya soal mendapatkan bentuk tubuh ideal.

Salah satu yang sering kali dilakukan para ibu rumah tangga, adalah mencoba membersihkan dan merapikan dapur

Bisa jadi salah satu resolusi Anda di tahun baru, berikut ini tips cepat membersihkan dapur

Mudah untuk diikuti, dan menggunakan bahan pembersih yang mudah didapat pula, inilah tips cepat membersihkan dapur dan peralatannya.

Baca Juga: Sembilan Tips Ini Akan Mengubah Cara Anda Membersihkan Dapur, Termasuk Gunakan Bahan Dapur yang Mudah Didapat Ini

1. Rahasia pembersihan blender

Dokter keluarga dan penulis Jill Grimes memiliki tip yang bagus untuk membersihkan blender.

"Setelah Anda menuangkan minuman Anda, bawa kendi langsung ke wastafel. Masukkan sedikit air dan setetes sabun cuci piring, masukkan kembali ke dalam blender, dan nyalakan selama 20 detik. Bilas dan selesai."

Baca Juga: Bersih-bersih Dapur, Wanita Ini Temukan Harta Karun Abad Pertengahan Senilai Rp84 Miliar, Keasliannya Diketahui dari Kehadiran Makhluk Ini!