Find Us On Social Media :

Bila Sakit, Amankah ke Rumah Sakit Saat Pandemi Covid-19? Lebih Baik Lakukan Ini Saja, Kecuali Darurat!

By K. Tatik Wardayati, Rabu, 4 November 2020 | 18:00 WIB

Amankah ke rumah sakit saat pandemi Covid-19?

Puji Raharja Santosa, M.Kep, Sp.Kep,MB dari RSUP Persahabatan mengatakan, sejak dari pintu masuk, ruang tunggu, semua telah diperhatikan dan dipertimbangkan sedemikian rupa agar aman buat pasien dan nakes.

Pihak rumah sakit juga terus memperhatikan untuk melakukan 3M (memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak) dengan disiplin

Protokol kesehatan sudah dilakukan secara ketat di rumah sakit. Sebaiknya pasien juga memastikan dirinya juga telah menerapkan protokol kesehatan dengan baik.

Tidak hanya di rumah sakit tapi juga diperhatikan apakah menuju rumah sakit menggunakan kendaraan umum atau pribadi, setelah selesai dari rumah sakit harus segera pulang untuk mandi dan berganti baju,” papar Puji di talkhshow Siaran Radio Kesehatan, Selasa (03/11/2020).

Ia mengatakan, saat ini semua rumah sakit sudah dapat menerapkan protokol kesehatan untuk menangani dan memberikan layanan untuk masyarakat seperti sebelum pandemi.

Tentu dengan kebiasaan baru yang harus terus diterapkan masyarakat.

Kendati setiap rumah sakit sudah bisa memberikan protokol kesehatan yang sesuai untuk menghindari Covid-19, Puji menyarankan hanya dalam kondisi darurat saja berkunjung ke Rumah Sakit.

Bila masih bisa dilakukan konsultasi lewat telemedicine sebaiknya lewat telemedicine saja di era pandemi ini.

Pasalnya risiko penularan Covid-19 tidak hanya di rumah sakit tapi juga selama perjalanan menuju rumah sakit, dan juga setelah selesai dari rumah sakit.

Baca Juga: Waduh! Bakalan Melonjak Hingga 1 Juta Kasus Covid-19, Benarkah Puncak Virus Corona Ini Terjadi pada Desember 2020?