Find Us On Social Media :

Kisah Gelandangan yang Dapatkan Ganjarannya Karena Temukan Dompet Penuh Uang, Kejadian Tak Terduga Ia Terima Saat Mengembalikannya

By K. Tatik Wardayati, Selasa, 6 Oktober 2020 | 15:00 WIB

Woralop dan Nitty

Pemilik dompet, Niity Pongkriangyos, 30, sangat senang ketika polisi mengabari bahwa mereka menemukan dompetnya.

Ia pun menawarkan Waralop pekerjaan di pabriknya di Bangkok.

Kata Nitty:

“Saya benar-benar terkejut ketika polisi mengatakan bahwa mereka telah menemukan dompet saya. Bahkan saya tidak tahu bahwa saya telah kehilangan itu. Reaksi pertama saya adalah ‘wow’, jika saya dalam posisi tanpa uang, mungkin saya akan mengambilnya. Tapi pria tunawisma itu, hanya memiliki beberapa koin di sakunya, dan masih menyerahkan dompet saya. Benar-benar menunjukkan orang yang baik, dan jujur. Staf seperti inilah yang kami butuhkan.”

Awalnya Niity akan memberikan hadiah kepada Waralop 2.000 baht, tapi kemudian ia memutuskan untuk menawarkan pekerjaan.

Pekerjaan baru Waralop lengkap dengan akomodasi, gaji yang diterimanya 11 ribu baht.

Baca Juga: Kembalikan Dompet yang Hilang, Pria Ini Berhasil Selamatkan Nyawa Buah Hatinya Sendiri