Tak Perlu Bingung Lagi, Kenali Ciri-ciri Buat Bedakan Es Batu dari Air Matang dengan Es Batu dari Air Mentah, Ini Dia!

K. Tatik Wardayati

Penulis

Begini membedakan es batu dari air matang dan es batu dari air mentah, kenali ciri-cirinya. Salah satunya dari warna dan teksturnya.

Intisari-Online.com – Siang panas terik seperti sekarang ini, enaknya memang minum dengan campuran es batu.

Wah, rasanya tenggorokan langsung plong dan terasa segar sekali.

Tidak hanya untuk minuman saja, ternyata es batu juga bisa digunakan untuk hal lain.

Es batu juga bisa digunakan untuk menyimpan makanan agar tetap segar.

Baca Juga: Siapa Bilang Merawat Wajah Selalu Mahal, Cuma Pijat Wajah dengan Es Batu di Malam Hari, Anda Bisa Tampak 10 Tahun Lebih Muda, Buktikan!

Es batu memang menjadi solusi pendingin minuman paling mudah baik untuk konsumsi rumah ataupun minuman-minuman yang dijual di pasaran.

Namun, pernahkah kita menaruh perhatian pada es batu di minuman yang kita beli?

Bagaimana dengan kualitas air yang digunakan untuk membuat es batu?

Apakah air mentah? Atau air matang?

Baca Juga: Hanya dengan Es Batu, Anda Bisa Bikin Kulit Wajah Lebih Cantik Bercahaya, Begini Cara Pakainya

Perbedaan air yang digunakan untuk membuat es batu sangat penting, lo, untuk diperhatikan.

Salah-salah, bukannya kesegaran yang di dapat malah jadi sakit perut sehabis mengonsumsi minuman dingin.

Bedakan Warna dan Teksturnya

Mengidentifikasi es batu dari air mentah dan air matang sebenarnya sangat mudah.

Hal tersebut dapat dilihat dari warna es batu ketika membeku.

Jika es batu yang terbuat dari air matang, maka ketika mengeras es batu akan berwarna bening.

Hal ini dikarenakan oleh air yang berhasil mengkristal.

Tekstur es batu yang dibuat dari air matang pun lebih halus.

Es batu jenis ini juga bersifat lebih keras dan sulit untuk dihancurkan.

Baca Juga: Usai Asap Hitam Mengepul Tanpa Henti dari Krematorium yang Membakar Mayat Korban Covid-19, Hujan Es Bentuk Corona Menghantam Kota: 'Pesan dari Tuhan untuk Tetap di Rumah'

Tentu berbeda dengan es batu yang terbut dari air mentah.

Es batu dari air mentah berwarna putih seperti salju.

Pada bongkahan es batu pun terlihat serat serat gelembung air.

Tekstur es batu ini juga cenderung lebih kasar dan mudah untuk dihancurkan.

Bahaya Mengonsumsi Es Batu dari Air Mentah

Salah satu penelitian di Inggris menyatakan bahwa es batu yang dibuat dari air mentah memiliki bakteri yang lebih banyak dari sebuah toilet.

Dalam sebongkah es batu air mentah, terdapat ribuan bakteri E. coli yang dapat menyebabkan berbagai penyakit.

Hal ini menggambarkan betapa bahayanya es batu yang berasal dari air mentah.

Mengonsumsi air es batu ini bisa menimbulkan berbagai masalah pencernaan, dari mulai sakit perut hingga tifus.

Baca Juga: Asyik Dilakukan oleh Sebagian Orang, Nyatanya Mengunyah Es Batu Punya Efek Buruk, Tak Bisa Lepas dari Kebiasaan Ini pun Bisa Menandakan Adanya Gangguan Kesehatan Mental

Wah, ternyata cukup berbahaya, ya!

Mulai sekarang, harus lebih hati-hari dan teliti, nih, ketika mengonsumsi es batu! (Rafida Ulfa)

Artikel ini telah tayang di SajianSedap.com dengan judul “Jangan Bingung! Begini Cara Mudah Bedakan Es Batu dari Air Matang dengan Es Batu dari Air Mentah, Cek Ciri-cirinya

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari

Artikel Terkait