Find Us On Social Media :

Kasus Narkoba Penyanyi Kondang Reza Artamevia, Polisi: Banyak Artis Ditangkap Narkoba Gunakan Alasan 'Gabut' Selama Pandemi Covid-19, Masuk Akalkah?

By Maymunah Nasution, Senin, 7 September 2020 | 15:56 WIB

Reza Artamevia Ditangkap Karena Kasus Narkoba, Sambil Pakai Baju Tahanan Sang Penyanyi Bacakan Surat Permohonan Maafnya: Izinkan Saya Minta Maaf Pada Aaliyah dan Zahwa

Intisari-online.com - Polisi telah mengamankan beberapa artis dan penyanyi yang ditangkap terkait kepemilikan narkoba di tengah pandemi Covid-19.

Terbaru, polisi menangkap penyanyi Reza Artamevia karena kepemilikan sabu di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur, Jumat (4/9/2020). Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, beberapa artis yang ditangkap karena kepemilikan narkoba memiliki alasan yang sama.

Umumnya para tersangka mengaku menggunakan narkoba karena tidak ada aktivitas di tengah pandemi Covid-19.

"Masa pandemi Covid-19 ini ada beberapa artis yang kita amankan terkait masalah narkoba. Setiap kita amankan ditanyakan motifnya masa pandemi, di rumah saja, kemudian terpengaruh," ujar Yusri kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Senin (7/9/2020).

Baca Juga: Kabur dari Kediktatoran Kim Jong Un, Wanita-wanita Korut Ini Malah Terjebak Sebagai 'Budak Nafsu' di China Dibaderol Mulai Rp1,5 Juta

Namun, kata Yusri, hal itu bukan menjadi alasan untuk memberikan keringanan kepada tersangka sebagai pemilik dan pengguna narkoba.

"Apabila memenuhi unsur-unsur dipersangkakan pasal dan Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, ini yang akan kita terapkan di pasal itu," ucapnya.

Reza ditangkap aparat Polda Metro Jaya terkait kasus penyalahgunaan narkoba.

Dia ditangkap di restoran di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur, pada Jumat (4/9/2020) sekitar pukul 16.00 WIB.

Baca Juga: Penting! Indonesia di Amang Resesi, Milenial Harus Persiapkan 4 Hal Berikut Ini