Find Us On Social Media :

Perang Dunia 3 Semakin Dekat, Rusia Kembangkan Senjata Nuklir Hipersonik Baru, Lebih Hebat dari 'Senjata Nuklir Hari Kiamat' Poseidon

By Mentari DP, Selasa, 28 Juli 2020 | 12:10 WIB

Ilustrasi senjata nuklir.

Dia mengatakan, Angkatan Laut Rusia akan dilengkapi dengan senjata nuklir hipersonik serta drone bawah laut.

Mengutip Independent.co.uk pada Selasa (28/7/2020), hal ini menyiratkan bahwa Rusia semakin dekat dengan pengembangan teknologi.

 

Putin telah berulang kali berbicara tentang keinginannya untuk mengembangkan senjata nuklir generasi baru yang dapat ditargetkan di seluruh planet ini.

"Teknologi militer yang baru dikembangkan, tak ada bandingannya di dunia," klaim Putin.

Sementara itu, seorang pakar mempertanyakan seberapa maju perkembangan militer Moskow.

Kementerian Pertahanan Rusia pun menyebut persenjataan nuklir hipersonik kini dalam tahap pengujian akhir.

 

Senjata-senjata itu di antaranya, drone nukir bawah laut Poseidon.

Drone bawah laut tersebut dirancang untuk dibawa kapal selam.

Kemudian ada rudal jelajah hipersonik Tsirkon (Zirkon) yang data digunakan di kapat-kapal permukaan.

Sebagai catatan, kemampuan manuver rudal hipersonik bergerak lima kali kecepatan suara.

Kemampun tersebut membuat rudal hipersonik sulit dilacak dan disadap.

Baca Juga: Habis-habisan Tiru Kapal Perang AS, Kini Iran Siap Hancurkan Setiap Kapal Milik AS di Wilayah Ini, Tapi Ketahuan Karena Teknologi Canggih Ini