Find Us On Social Media :

Temukan Uangnya Rp4 juta Compang-camping Digerogoti Rayap, Pria Gunungkidul Ini Sungguh Apes Sering Kelupaaan Simpan Uang Hingga Niat Ditukarkan Gagal Gara-gara Hal Ini

By Afif Khoirul M, Kamis, 23 Juli 2020 | 15:57 WIB

Saat Sunardi mengambil uang simpanannya di dalam plastik yang disimpan di rumah tersebut, dia menemukan uangnya bentuknya sudah compang-camping dimakan rayap.

Uang tersebut berjumlah 40 lembar, dengan nilai mencapai Rp4 juta dalam bentuk pecahan Rp100 ribuan.

Alhasil, karena kondisinya sudah compang-camping, uang tersebut tidak bisa digunakan.

"Saat dibuka uangnya sudah habis dimakan rayao, total ada 40 lembar uang Rp100 ribuan," ucap Andri melalui Kompas Rabu (22/7).

Andri berencana untuk menukarkan uang tersebut ke salah satu bank di Yogyakarta.

Sialnya, pelayanan penukaran bank sedang tutup karena dampak pandemi Covid-19.

Baca Juga: Iseng Beli Lotere dari Uang Kembalian dan Dapat Tiket Lotere yang Salah, Pria ini Malah Menang Rp29,6 Miliar