Find Us On Social Media :

Tak Berkutik dan Pasrah, Pasangan dari Kasta Rendah India Dipukuli dan Panen Dihancurkan oleh Polisi, Setelah Itu Berniat Bunuh Diri

By Tatik Ariyani, Minggu, 19 Juli 2020 | 06:30 WIB

India memang sudah melarang diskriminasi terhadap kasta sejak 1955. Tetapi selama berabad-abad, persekusi terhadap kasta rendah masih terasa.

Kampanye pembela hak kasta rendah menyatakan, seiring dengan makin besarnya populasi, kebutuhan akan permukiman hingga industri makin meningkat.

Karena itu, biasanya warga yang berada di kasta bawah terancam menghadapi pengusiran dari otoritas, utamanya yang tinggal di kawasan pedesaan.

Baca Juga: Masker Lemon, Timun, dan Lidah Buaya Punya Banyak Manfaat untuk Kecantikan, Begini Membuatnya

Menurut data sensus lokal, lebih dari setengah populasi kasta bawah di Negeri "Bollywood" saat ini tak punya tanah untuk ditinggali.

Sejumlah negara bagian sebenarnya sudah punya kebijakan memberikan tanah kepada Dalit. Tapi, hanya sedikit yang berbuah panen.

"Mereka memohon agar tanaman mereka tak dihancurkan karena sedang mempunyai utang. Tapi polisi tak mendengarkan," keluh N Kumar, tetangga pasangan itu kepada Reuters.