Find Us On Social Media :

Hidup dalam Stau Tubuh, Kembar Siam Tertua di Dunia Ronnie dan Donnie Pernah Tenar Bak Rock Star

By Tatik Ariyani, Rabu, 8 Juli 2020 | 19:48 WIB

Kembar siam tertua di dunia, Ronnie dan Donnie Gaylon

Intisari-Online.com - Di dunia ini, ada beberapa kembar siam yang tubuh mereka tetap bersatu hingga dewasa.

Seperti salah satunya kembar siam berikut ini.

Kembar siam tertua di dunia, Ronnie dan Donnie Gaylon, meninggal pada usia 68 tahun.

Keduanya meninggal pada Sabtu (4/7/2020) di Rumah Sakit Dayton setelah menjalani perawatan intensif, sebagaimana dilansir Time, Senin (6/7/2020).

Baca Juga: Masker Kunyit untuk Mencerahkan dan Menyegarkan Kulit Wajah

Mereka berdua lahir pada 28 Oktober 1951 di Ohio, Amerika Serikat (AS), dan menghabiskan satu tahun pertama di rumah sakit, dilansir dari Mirror, Selasa (7/7/2020).

Ronnie dan Donnie bersatu di bagian pangkal paha dan perut. Sehingga keduanya hanya memiliki satu organ pencernaan dan satu organ reproduksi.

Orangtua mereka, Eileen dan Wesley Gaylon, menolak tawaran dokter untuk memisahkan kembar siam ini.

Hal itu karena operasi pemisahan Ronnie dan Donnie tidak memberikan jaminan keselamatan bagi keduanya.

Baca Juga: Akhirnya China 'Menyerah' Bikin Gara-gara dengan India, Foto Satelit Ungkap Tiongkok Tarik Pasukannya dari Perbatasan dengan India, Sudah Damai?