Find Us On Social Media :

Meski Fisiknya Sudah Berubah Jadi Wanita Seutuhnya, Beginilah Kisah Transgender Thailand, Mengikuti Wajib Militer Demi Memenuhi Kewajiban Nasionalnya

By Muflika Nur Fuaddah, Kamis, 18 Juni 2020 | 08:16 WIB

Transgender Thailand

Intisari-online.com - Transgender adalah sebutan bagi seorang pria yang telah mengubah kelaminnya supaya menyerupai wanita.

Salah satu negara dengan etinitas transgender terbesar Thailand.

Di negeri gajah putih ini sulit untuk membedakan mana wanita tulen dan transgender karena keduanya sama-sama memiliki paras yang cantik.

Meski demikian, mereka para transgender tidak bisa luput dari kewajiban militer yang telah melekat dengan aturan di negeri tersebut.

Baca Juga: Dikira Bangun Stasiun Cuaca Nyatanya China Bikin Pangkalan Militer Modern di Pasifik, Jaraknya Cukup Dekat dengan Wilayah Kedaulatan Indonesia!

Menurut Now News pada Senin (1/4/2019) tahun lalukonstitusi Thailand menetapkan bahwa laki-laki memiliki kewajiban untuk melakukan dinas militer.

Entah mereka adalah biksu, selebritas, maupun transgender sekalipun. Selama mereka masih dalam usia kerja.

Pada April 2018 misalnya, di Provinsi Nakhon, Ratchasima, Thailand beberapa gadis berambut panjang dengan tuubuh semampai, terlihat nyempil di antara kerumunan para lelaki.

Mereka adalah para wanita transgender yang diwajibkan untuk mengikuti wajib militer, karena sejatinya mereka adalah seorang pria.

Baca Juga: Harus Ikut Wajib Militer Bareng Tentara Pria Inilah yang Dihadapi para Ladyboy Thailand, Benar-benar Sebuah Mimpi Buruk!