Find Us On Social Media :

Rayakan Lebaran, 'Rayakan Kebaikan': Belajar dari Gus Mus dan Quraish Shihab Bagaimana Hadapi Pandemi

By May N, Jumat, 29 Mei 2020 | 17:47 WIB

"Oleh sebab itu, Dia buktikan kebenaran janjinya, Dia memenangkan hamba-Nya, Dia memenangkan tentara-Nya.

"Itu yang harus ditanamkan ke dalam hati, sehingga optimisme terus berkembang. Itu arti Lebaran sebenarnya, itu arti takbir kita,” pungkas Quraish.

Ulama sekaligus pendiri Pondok Pesantren Roudlatut Thalibin, KH Mustofa Bisri (Gus Mus) dalam sesi Shihab & Shihab Spesial Malam Takbiran, menggarisbawahi budaya saling memberi, tolong menolong, dan saling memahami merupakan kunci dalam menghadapi situasi pandemi seperti ini.

“Sebenarnya ini merupakan ujian bagi kita agar kita merasa satu.

Baca Juga: Obat Penurun Panas Secara Alami dengan Obat-obatan Rumahan Ini

"Marilah kita kembali menjadi kesatuan Hamba Allah SWT yang memang mempunyai karakter sosial.

"Maka kita harus saling memberi, saling tolong menolong, dan saling memahami.

"Ini kunci. Apalagi dalam kesulitan seperti ini, mestinya kita harus satu.”

Gus Mus juga mengingatkan bahwa saat ini merupakan momen bagi banyak orang untuk melakukan refleksi agar kian berbakti kepada orang tua.

Baca Juga: Setelah Cabut Keadaan Darurat, Jepang Sudah Mulai New Normal, Bagaimana Praktiknya?