Find Us On Social Media :

Misteri Patung Mirip Nyi Roro Kidul di Pantai Bali Akhirnya Terkuak, Pelaku Mengaku Dapat Bisikan

By Khaerunisa, Rabu, 27 Mei 2020 | 16:28 WIB

Patung mirip Nyi Roro Kidul yang viral di media sosial, Senin (25/4/2020).

Intisari-Online.com - Nyi Roro Kidul adalah sosok yang begitu legendaris dalam mitologi jawa.

Nyi Roro Kidul sangat populer di kalangan masyarakat Indonesia, khususnya Jawa dan Bali.

Berbagai hal tentang Nyi Roro Kidul biasanya akan menarik perhatian orang-orang.

Beberapa waktu lalu, viral patung mirip Nyi Roro Kidul di Pantai Waterblow, Bali, yang menghebohkan masyarakat.

Baca Juga: Mengaku Titisan Nyi Roro Kidul dan Miliki Kesaktian Ini, Seorang Kuli Bangunan Berhasil Menipu Rp10 Juta Per Orang

Setelah menjadi misteri, akhirnya pemasang patung mirip Nyi Roro Kidul yang viral di Bali  ditemukan, Selasa (26/6/2020).

Pemasangnya yakni TR (45), asal Denpasar.

Kepala Polsek Kuta Selatan, AKP Yusak Agustinus Sooai mengatakan, TR mengaku, memasang patung tersebut setelah mendapat bisikan.

Bisikan diperoleh saat meditasi di pura miliknya pada 6 Mei 2020 lalu.

Baca Juga: Tak Punya Uang Lagi Gadis India Ini Nekat Kayuh Sepeda Sejauh 1.200 Km Boncengkan Ayahnya yang Sakit, Gara-gara Viral Nasibnya Berakhir Tak Terduga

Setelah itu, ia memasang patung Nyi Roro Kidul di Pantai Waterblow sebagai representasi laut selatan di Bali.

Ia memasangya bersama W yang merupakan calon suaminya.

"Saya memasang patung tersebut berdasarkan pewisik (bisikan) yang saya dapat ketika saya melakukan meditasi di Pura Rong Telu milik saya. Saya harus memasang patung Nyi Roro Kidul di Pantai Waterblow, karena pantai tersebut merupakan pantai perbatasan pantai selatan di Bali," kata Yusak, menirukan ucapan TR, Selasa.

Made TR mengaku meminta maaf atas hal tersebut.

Baca Juga: Bongkar Kulkas Seorang Pembunuh Bayaran, Polisi Temukan Mayat Manusia Disimpan di Dalam Freezer, Fakta Kekejamannya Juga Ikut Terungkap

Sebab, tidak meminta izin terlebuh dahulu kepada pengelola pantai yakni ITDC.

Selain itu, viral di sejumlah media sosial di Bali dan menimbulkan berbagai macam presepsi.

Selanjutnya, patung tersebut dibongkar dan TR diminta membuat video klarifikasi dan permintaan maaf.

Yusak menambahkan, dengan adanya klarifikasi tersebut, masyarakat diminta tak lagi beropini yang menyebabkan kawasan Pantai Waterblow menjadi tempat angker.

Baca Juga: 5 Hari Hilang di Hutan sampai Lemas dan Kebingungan, Seorang Pria Warga Bengkulu Berhasil Ditemukan Berkat Hal Sepele Ini

Sebagaimana diketahui, media sosial di Bali dihebohkan dengan penemuan patung mirip Nyi Roro Kidul di Pantai Waterblow, Kawasan ITDC Nusa Dua, Badung, Bali, dalam beberapa hari terakhir.

Patung tersebut diletakan di atas batu karang tepat di pinggir pantai.

Patung diketahui berwarna hijau dengan ukuran sekitar 30 sentimeter.Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Terungkap, Peletak Patung Nyi Roro Kidul di Pantai Selatan Bali, Pelaku Minta