Find Us On Social Media :

'ODP Kamu, ODP', Amuk Pasien Corona yang Memeluk Semua Orang Agar Ikut Tertular...

By Maymunah Nasution, Sabtu, 16 Mei 2020 | 14:46 WIB

Seorang Pria Positif Covid-19 di Tasikmalaya Ngamuk dan Peluk Warga Didekatnya Agar Ikut Tertular: ODP Kamu, ODP!

Intisari-online.com - AR (40), pria warga Kelurahan Empangsari, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, dinyatakan positif Covid-19.

Ia kemudian dijemput oleh petugas menggunakan APD lengkap di rumahnya pada Jumat (15/5/2020).

Saat petugas datang, AR mengamuk.

Dia tidak terima dijemput oleh petugas medis.

Baca Juga: Kisah Relawan Terumbu Karang yang 2 Bulan Terjebak di Pulau Terpencil Akibat Lockdown, Bertahan Hidup Berdampingan dengan Hewan-hewan Liar dan Sering Kelaparan

AR sempat membuat keributan dengan berlari mengejar warga yang sedang memegang ponsel yang merekam proses penjemputannya.

Pria 40 tahun tersebut kemudian memeluk warga tersebut agar tertular dan menjadi orang dalam pemantauan (ODP).

"Ieu naon (apa sih)? Di mana sih? Saya peluk semua, ODP kamu, ODP," kata AR sambil mengejar dan memeluk warga di dekat para petugas medis yang berpakaian hazmat.

Aksi AR disaksikan tim gabungan TNI dan Polri yang mengawal penjemputan pasien.

Baca Juga: Covid Hari Ini 16 Mei 2020: 4,6 Juta Orang Terinfeksi di Dunia hingga Ribuan Kasus Baru di Arab Saudi