Find Us On Social Media :

Lagi, Gejala Alam Aneh Ribuan Cacing Kembali Muncul dari Dalam Tanah di Lombok, Apa yang Sebenarnya Terjadi?

By Maymunah Nasution, Kamis, 7 Mei 2020 | 14:50 WIB

Tangkapan layar video viral ribuan cacing di FB yang terjadi di Lombok

Intisari-online.com - Fenomena kemunculan ribuan cacing ke permukaan kembali terjadi.

Kali ini, kemunculan ribuan cacing tersebut terjadi di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

Kemunculan ribuan cacing tersebut viral di berbagai macam platform sosial media, di antaranya Facebook.

Sebuah akun warga di FB bernama Bintang Terang dalam video siaran langsung pada Senin (4/5/2020) lalu, menampilkan gerombolan cacing muncul di pekarangan warga.

Baca Juga: Suka Penasaran Siapa yang Suka Mengintip Profil WhatsApp Kita? Coba Cara Mudah Ini

"Pertanda apakah ini terjadi 4.5.2020," tulis dalam akun tersebut.

Dalam video berdurasi 6 menit 4 detik itu, terlihat seorang ibu berbaju kuning duduk dan kebingungan untuk melapisi kakinya saat berjalan di atas ribuan cacing tersebut.

"Ya Allah kebanyakan cacing ini, dari mana dia datang, pakai apa nanti untuk melapisi kaki," kata seorang perempuan dalam video itu, menggunakan bahasa Lombok.

Dilansir dari Kompas.com, Kapolsek Batukliang Utara Iptu Komang Ronaka membenarkan kejadian tersebut.

Baca Juga: Ingat Pria yang Selfie Nyentik dengan Gorila dan Sempat Viral di Dunia, Kabar Terbarunya Ia Menjadi Korban Pembantaian Oleh Kelompok Pemberontak