Kejam dalam Mengeksekusi Orang dan Memiliki Senjata Nuklir, Ternyata Kim Jong-Un Berhati 'Hello Kitty' Terungkap Diam-diam Pernah ke Disneyland

Afif Khoirul M

Penulis

Salah satu dari banyak misi rahasia yang selama ini disembunyikan oleh Korea Utara adalah Kim Jong-Un ternyata pernah pergi ke Disneyland.

Intisari-online.com - Selama ini kita mengenal Kim Jong-Un sebagai sosok yang kejam, brutal, dan tidak memliki belas kasihan pada lawan politiknya.

Namun, di balik itu semua terkuak sebuah fakta mengejutkan bahwa sang diktator ini ternyata diam-diam berhati hello kitty, sebuah sebutan untuk orang denngan jiwa yang imut.

Nama Kim Jong-Un sendiri, belakangan santer diberitakan karena sempat menghilang setidaknya 20 hari sejak 12 April lalu.

Menurut Daily Express, Minggu (3/4/2020) sebuah teori mengatakan dia meninggal dunia karena sakit parah, teori itu diperkuat dengan dokter yang melakukan kesalahan saat melakukan operasi.

Baca Juga: Mayat-mayat Menumpuk Hingga Dibiarkan Membusuk di Jalanan, Kota Ini Dijuluki 'Wuhan Baru' Setelah Banyak Rakyatnya Mati Akibat Covid-19

Kabaritu juga diperburuk setelah pejabat pemerintah bungkam, soal kemana hilangnya sang diktator selama ini.

Tetapi Jumat (1/5) Kim Jong-Un kembali menampakkan dirinya dalam sebuah acara peresmian pabrik di Korea Utara.

Kabar ini seolah menujukkan bahwa, Korea Utara memang negara tertutup nan terisolasi, di mana sedikit diketahui informasi di dalamnya.

Tingkat kerahasiaan tinggi diberlakukan sejak Korut dipimpin oleh Kim Jong-Il.

Baca Juga: Viral 13 TKI Ilegal Ditemukan Terlantar di Hutan Bakau, Ngaku Tak Makan Selama 2 Hari Tapi Untungnya Negatif Covid-19

Selain menyembunyikan kabar tentang Kim Jong-Un, salah satu dari banyak misi rahasia yang selama ini disembunyikan oleh Korea Utara adalah Kim Jong-Un ternyata pernah pergi ke Disneyland.

Hal itu dilakukan untuk menutupi citra bahwa Kim adalah orang yang imut, dan hanya menunjukkan bahwa dirinya adalah orang yang kejam di mata dunia.

Misi rahasia ini terungkap tentang perjalanan Kim Jong-Un ke Disneyland, Tokyo, ternyata bersamasalah.

Pada saat itu Kim masih berusia 8 tahun, dia melakukan perjalanan dari Korut untuk ke tempat impiannya Walt Disney di Tokyo.

Untuk menyembunyikan identitas Kim, sejumlah trik rahasia, tindakan ilegal dan langkah khusus diambil untuk memastikan kerahasiaan dan keselamatan Kim.

Kim pergi bersama seorang anak lain yang mengaku sebagai kakaknya dengan menggunakan nama Kim Jong-Chul.

Baca Juga: Tak Mau Dibawa ke RS, 1 Keluarga Menangis dan Berteriak Saat Dijemput Paksa TNI, 'Kami Sehat, Mati Itu Takdir Tuhan'

Dia mengunjungi Disneyland beberapa kali pada tahun 1991.

Keduanya memasuki Jepang pada 12 Mei 1991, menggunakan paspor Brazil dan pergi seminggu kemudian, menurut surat kabar Yoimuri Shimbun.

Visa Jepang mereka diperoleh di Wina, Austria, sementara Kim Jong-Un menggunakan nama samaran Joseph Pak.

Kedua bocah itu bersama 10 pengawal, selama perjalanan tersebut.

Pihak berwenang diberitahu bahwa Korea Utara telah memasuki negara Jepang dengan identitas palsu dan memalsukan dokumen, yang membuatnya dalam penyelidikan.

Namun, Kim Jong-Un berhasil meninggalkan Jepang sebelum mereka diperiksa oleh detektif.

Baca Juga: Dikenal Sebagai Negara Komunis dengan Pemimpin yang Kejam, Tenyata Ada Kehidupan Umat Muslim dan Masjid di Korea Utara

Meski demikian, ini bukan pertama kalinya mereka melakukan tindakan ilegal hanya demi pergi ke Disneyland.

Pada tahun 2001, saudara tiri Kim Jong-Un, Kim Jong-Nam dideportasi dari Jepang setelah ketahuan menggunakan paspor palsu Dominika.

Dikatakan pada petugas yang memeriksanya saat itu dia ingin pergi ke Disneyland.

Artikel Terkait