Find Us On Social Media :

Google Ajak Pengguna Internet Hilangkan Bosan Dengan Game Coding

By None, Rabu, 29 April 2020 | 12:20 WIB

 

Intisari-online.com - Google dalam sistem pencariannya menampilkan logo doodle terbaru yang bisa digunakan pengguna.

Logo doodle yang ditampilkan oleh Google sudah sering ditemukan ketika di hari perayaan tertentu dan ulang tahun tokoh di dunia.

Kali ini Google menampilkan logo doodle terbaru yang ketika diklik akan bersumber ke game doodle terbaru.

Dimulai dari tanggal 27 April hingga dua minggu mendatang akan hadir beberapa game yang bisa diakses jika kamu menggunakan pencarian Google.

Baca Juga: 6 Cara Mudah Untuk Kamu Mengecek Berita Palsu Atau Bukan di Google

Game yang akan hadir nantinya juga akan menampilkan logo doodle yang berbeda-beda sebanyak 10 doodle yang akan ditampilkan.

Kehadiran game doodle ini dihadirkan oleh Google karena seiringnya COVID-19 yang memengaruhi komunitas di seluruh dunia, orang dan keluarga di mana pun menghabiskan lebih banyak waktu di rumah.

Oleh karena itu ia menghadirkan beberapa game doodle yang merupakan game flashback atau yang sudah pernah dihadirkan.

Halaman berikutnya >>>