Find Us On Social Media :

Wajah Wanita Ini Membeku Setelah Suntik Botoks dengan Bantuan Dokter Gadungan!

By Aulia Dian Permata, Minggu, 29 April 2018 | 20:30 WIB

Pertama kali, Melin mengatakan bahwa perawatannya tidak berhasil dengan baik dan meminta Kingscott untuk kembali lagi seminggu kemudian.

Baca Juga: Masih Ingat Koin Rp500 Melati? Harganya Sudah 10.000 Kali Lipat, Apa Benar Ada Kandungan Emasnya?

Pada perawatan kedua, Kingscott merasa disuntik terlalu dalam dan terlalu banyak cairan yang dimasukkan ke wajahnya.

"Dia menarik jarum suntiknya dan aku merasa banyak darah mengalir dari wajahku, aku merasa jarumnya terlalu besar dan itu menyakitkan," kata Kingscott dilansir dari Metro.

Setelah itu, reaksi dari suntik botoks kali ini juga sangat sakit seperti disengat matahari dan panas.

Tak lama setelah itu, wajah Kingscott membengkak, memar, kaku dan memucat putih.

Baca Juga: Dulu Cantik, Mantan Model Ini Meninggal Karena Digerogoti Kudis Ganas

Kingscott juga kesulitan membuka matanya karena matanya bengkak.

Setelah pengadilan memeriksa kasusnya, ternyata bukan hanya Kingscott yang menjadi korban dari dokter gadungan Ozan Melin.

Dua wanita lainnya, Sheppard dan Marcelle King menderita hal yang sama.

Bahkan Marcelle King terpaksa dirawat di rumah sakit dan rutin diberi steroid sejak tahun 2013.

Setelah kasusnya diteliti, Ozan Melin ternyata tidak pernah mendapat lisensi medis dan tidak pernah mengambil pendidikan kulit dan kecantikan di Amerika Serikat.